Pasca Pilpres, Sandiaga Fokus Bina Emak-emak Berbisnis

Minggu, 28 Juli 2019 09:41 WIB

Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno seusai menghadiri tahlilan 40 hari meninggalnya Ani Yudhoyono di Puri Cikeas, Bogor, Jawa Barat, Rabu malam, 10 Juli 2019. TEMPO/Budiarti Utami Putri.

TEMPO.CO, Jakarta - Sandiaga Uno menyatakan tak perlu menunggu lama pasca Pemilihan Umum 2019 untuk mengajak pendukungnya beralih bergerak ke bidang ekonomi rakyat. Pasalnya, ia menilai kondisi perekonomian pasca kontes politik itu berakhir masih cukup berat.

"Saya tanya bagaimana lapangan kerja, makin berat ya, UMKM juga persaingannya berat, makanya kami memberi tips-tips bagaimana untuk memperluas pasar, karena cashflow yang sekarang berat," ujar Sandiaga dalam pertemuan bersama sekelompok emak-emak Gerakan Masyarakat Wirausaha alias Gemawira di Jakarta Selatan, Sabtu, 27 Juli 2019.

Di samping itu, melalui kelompok-kelompok masyarakat, Sandiaga juga bakal memberi pelatihan untuk memperluas jaringan usaha emak-emak dan mencari terobosan di tengah kondisi ekonomi saat ini. "Dan kalau kita lihat, ini PR kita, dan kita memiliki tanggungjawab untuk itu, bukan hanya pemerintah. Ibu-ibu di sini sudah mengambil peran dan saya berterima kasih."

Sandiaga mengatakan saat ini adalah waktunya berjuang di bidang ekonomi bukan lagi politik karena pilpres sudah selesai. Sandiaga mengatakan gerakan ekonomi dibutuhkan untuk membangun ekonomi, membuka lapangan kerja, dan memastikan harga bahan pokok tidak membebani masyarakat, khususnya emak-emak sebagai menteri keuangan keluarga.

"Hari ini saya senang sudah ada bukti-bukti yang kongkrit. Ini menunjukkan tidak perlu tunggu Oktober untuk menelurkan karya kita. Dan ibu-ibu ini sudah memberi inspirasi bagi kita," ujar dia.

Dalam pertemuan itu juga, Sandiaga menyinggung kondisi perekonomian pasca Pemilu 2019. Ia menyebut harga kebutuhan pokok masih tinggi pasca kontes politik tersebut usai. Contoh komoditas yang ia soroti adalah cabai yang belakangan harganya meroket.

"Sekarang ekonomi sudah naik sekali kan sesudah pilpres? Bukannya meroket? Sembako bagaimana? Cabai semakin murah? Kan ada kartu sembako murah? Belum ada? Cabai Rp 120 ribu di Bogor. Saya pikir sehabis pilpres sudah bagus. Enggak ya?" kata Sandiaga. Pernyataan bekas Wakil Gubernur DKI Jakarta itu disambut riuh oleh para emak-emak.

Bukan hanya soal sembako, Sandiaga juga bertanya soal lapangan kerja saat ini. Seperti pertanyaan sebelumnya, emak-emak mengatakan bahwa kondisi masih belum berubah. Sejalan dengan itu, Sandi pun menegaskan perlunya para pendukungnyabertransformasi dari berjuang di bidang politik menjadi perjuangan ekonomi.



Berita terkait

Modus Penyelewengan Dana BOS

3 hari lalu

Modus Penyelewengan Dana BOS

Penyelewengan dana bantuan operasional sekolah atau dana BOS diduga masih terus terjadi di banyak satuan pendidikan secara nasional.

Baca Selengkapnya

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

3 hari lalu

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

Bahlil menyebut calon presiden yang menolak IKN sama dengan tidak setuju upaya mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia timur. Sindir Anies Baswedan?

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

4 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

Kemenhub tetapkan Bandara Adi Soemarmo turun status dari bandara internasional menjadi bandara domestik. Ini kekhawatiran Sandiaga Uno,

Baca Selengkapnya

Hakim MK Naik Pitam Komisioner KPU Absen di Sidang Pileg: Sejak Pilpres Enggak Serius

4 hari lalu

Hakim MK Naik Pitam Komisioner KPU Absen di Sidang Pileg: Sejak Pilpres Enggak Serius

Hakim MK Arief Hidayat menegur komisioner KPU yang tak hadir dalam sidang PHPU Pileg Panel III. Arief menilai KPU tak menganggap serius sidang itu.

Baca Selengkapnya

Tinjau Rumah Dinas Menteri di IKN, Sandiaga Uno: Tidak Terlalu Besar, Tapi...

5 hari lalu

Tinjau Rumah Dinas Menteri di IKN, Sandiaga Uno: Tidak Terlalu Besar, Tapi...

Menparekraf Sandiaga Uno meninjau rumah tapak jabatan menteri di IKN pada Selasa sore, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Kegiatan Setelah Kalah Pilpres: Anies Jeda Politik, Mahfud Md Kembali ke Kampus, Ganjar Aktif Lagi di Kagama

5 hari lalu

Kegiatan Setelah Kalah Pilpres: Anies Jeda Politik, Mahfud Md Kembali ke Kampus, Ganjar Aktif Lagi di Kagama

Anies Baswedan mengatakan bakal jeda sebentar dari urusan politik setelah Tim Pemenangan Nasional Anies-Muhaimin (Timnas AMIN) dibubarkan.

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

5 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

Bandara Adi Soemarmo turun status dari internasional ke domestik. Bagaimana nasib pariwisata di Solo? Ini tanggapan Sandiaga Uno.

Baca Selengkapnya

Sandiaga Uno dan Gibran Dijadwalkan Hadiri Solo Menari 2024, Masyarakat Antusias Ikuti Pre-event

7 hari lalu

Sandiaga Uno dan Gibran Dijadwalkan Hadiri Solo Menari 2024, Masyarakat Antusias Ikuti Pre-event

Solo Menari 2024 digelar di tiga tempat, Taman Sriwedari, Solo Safari, dan Balai Kota Solo. Rencananya akan dihadiri Sandiaga Uno dan Gibran.

Baca Selengkapnya

2 Alasan PPP Belum Putuskan Sikap soal Oposisi atau Koalisi

8 hari lalu

2 Alasan PPP Belum Putuskan Sikap soal Oposisi atau Koalisi

Pelaksana Tugas Ketua Umum PPP, Mardiono mengungkap alasan partainya belum memutuskan sikap terhadapan pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Mengenal Kain Tenun Bima, Ada Tembe Mee yang Dipercaya Bisa untuk Pengobatan Penyakit Kulit

8 hari lalu

Mengenal Kain Tenun Bima, Ada Tembe Mee yang Dipercaya Bisa untuk Pengobatan Penyakit Kulit

Kain tenun Bima yang sudah ada sejak sebelum Islam masuk ke Bima ini memiliki ciri khas, misalnya warna hitam pada tenun Donggo.

Baca Selengkapnya