Peringati Hari Pendidikan, bank bjb Gelar Kegiatan SimPel Day

Jumat, 10 Mei 2019 15:36 WIB

Bank bjb turut berpartisipasi pada rangkaian kegiatan SimPel Day yang diinisiasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada 2 Mei 2019 secara serentak di DKI Jakarta dan Kota Bandung. (Dok. BJB)

INFO BISNIS - Memperingati Hari Pendidikan Nasional, bank bjb turut berpartisipasi pada rangkaian kegiatan SimPel Day yang diinisiasi oleh Otoritas Jasa Keuangan pada 2 Mei 2019. Acara yang diadakan serentak di Jakarta dan Bandung ini mengangkat tema “Aksi Pelajar Indonesia Menabung” dengan tagline “Aku Pelajar, Aku Generasi Simpel”. Tujuannya, sebagai momentum yang menggambarkan semangat dan komitmen para pelajar untuk meningkatkan budaya menabung.

Kegiatan SimPel Day di Jakarta bertempat di Gedung Dhanapala dan dihadiri oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Muhadjir Efendi, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution, Anggota Dewan Komisioner Bidang Edukasi & Perlindungan Konsumen OJK Tirta Segara, dan 29 perbankan pengelola tabungan SimPel, serta 1500 siswa-siswi dari jenjang pendidikan SD,SMP, dan SMA. Bank bjb menghadirkan perwakilan siswa-siswi dari SMPN 93 Jakarta sebagai peserta kegiatan. Dari bank bjb hadir Senior Vice President Divisi Dana & Jasa Konsumer Hakim Putratama dan Susie M Permatasari selaku Group Head Individual Banking. Pada kegiatan ini bank bjb menghadirkan Tarra Budiman sebagai pengisi acara yang mewakili bank bjb sebagai spoke person/influencer untuk menghimbau para siswa-siswi yang hadir lebih aktif dalam kegiatan menabung di bank bjb demi mempersiapkan masa depan yang gemilang.

Untuk kota Bandung, kegiatan dilaksanakan di Taman Literasi SMA Negeri 5 Bandung. Hadir dalam acara itu Direktur Pengawasan Lembaga Jasa Keuangan & Manajemen Strategis OJK Kantor Regional 2 Jawa Barat Lasdini Purwanti, Kepala Bagian Edukasi Konsumen dan Kemitraan dan Pengembangan Ekonomi Daerah OJK Kantor Regional 2 Jawa Barat Riwin Mirhadi, Kepala Sub Bagian Edukasi dan Perlindungan Konsumen OJK Kantor Regional 2 Jawa Barat Teguh Dinurahayu, CEO Regional I bank bjb Galis Prasetya, serta 200 siswa-siswi SMA Negeri 5 Bandung.

Pada kegiatan tersebut dilakukan deklarasi “Aksi Pelajar Indonesia Menabung” oleh siswa SD,SMP, dan SMA, sebagai simbolisasi bagi pelajar dalam momentum Hari Pendidikan Nasional untuk mendukung pembangunan ekonomi melalui komitmen para pelajar untuk mengimplementasikan budaya menabung.

Lembaga Jasa Keuangan khususnya perbankan di Indonesia terlibat secara aktif pada kegiatan tersebut. Masing-masing bank berkolaborasi dengan sekolah kelolaannya dengan mengirimkan perwakilan pelajar yang membuat kreasi video bertemakan “SimPel Dance Competition & SimPel Vlog Competition”. Pada kegiatan ini, bank bjb berkolaborasi dengan SMA Negeri 5 Bandung dalam pembuatan video SimPel Dance Competition & SimPel Vlog Competition, dan berhasil memenangkan juara II untuk SimPel Vlog Competition.

Advertising
Advertising

Dukungan bank bjb pada kegiatan SimPel Day 2019 diharapkan dapat menjadi momentum bagi pelajar Indonesia untuk menjadi insan yang cerdas intelektual, cerdas emosional, cerdas spiritual, dan cerdas keuangan. (*)

Berita terkait

Cara Merawat Ban Tubeless Mobil

7 November 2022

Cara Merawat Ban Tubeless Mobil

Agar ban tubeless Anda mampu bertahan lama, pasti harus diperlakukan dengan baik sehingga tidak cepat rusak.

Baca Selengkapnya

Guru TIK Batam Makin Melek Digital

29 Agustus 2022

Guru TIK Batam Makin Melek Digital

Kemenkominfo Menyelenggarakan Kelas Literasi Digital dalam Bimbingan Teknis untuk MeningkatkanKompetensi Guru TIK di Kota Batam

Baca Selengkapnya

Semakin Mudah, LRT, Bus, dan Angkot di Palembang Sudah Terintegrasi

27 Februari 2022

Semakin Mudah, LRT, Bus, dan Angkot di Palembang Sudah Terintegrasi

Integrasi memudahkan aksesibilitas dan meningkatkan kenyamanan masyarakat menggunakan angkutan umum perkotaan di Palembang dan sekitarnya.

Baca Selengkapnya

Gus Muhaimin Rajut Spirit Perjuangan Kiai Abbas di Pesantren Buntet Cirebon

27 Februari 2022

Gus Muhaimin Rajut Spirit Perjuangan Kiai Abbas di Pesantren Buntet Cirebon

Gus Muhaimin mengaku spirit perjuangan Kiai Abbas akan terus dikenang sepanjang masa.

Baca Selengkapnya

Penangkapan Ikan Terukur Berbasis Kuota Utamakan Nelayan Kecil

27 Februari 2022

Penangkapan Ikan Terukur Berbasis Kuota Utamakan Nelayan Kecil

Kuota tersebut dimanfaatkan untuk nelayan lokal, bukan tujuan komersial (penelitian, diklat, serta kesenangan dan rekreasi), dan industri

Baca Selengkapnya

BNI Siapkan Layanan Beyond Banking untuk 8 Juta Diaspora Indonesia

19 Februari 2022

BNI Siapkan Layanan Beyond Banking untuk 8 Juta Diaspora Indonesia

Kolaborasi diaspora dengan perbankan nasional merupakan upaya untuk terus menciptakan banyak peluang investasi di luar negeri.

Baca Selengkapnya

Mesin ATM BNI di Kantor Rans, Pakar: Strategi Bank Genjot Literasi Keuangan

19 Februari 2022

Mesin ATM BNI di Kantor Rans, Pakar: Strategi Bank Genjot Literasi Keuangan

Heboh Raffi Ahmad dan Nagita Slavina yang mendapatkan kado ulang tahun mesin ATM dari PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI).

Baca Selengkapnya

Bamsoet Optimistis Pengaspalan Kembali Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika Segera Selesai

19 Februari 2022

Bamsoet Optimistis Pengaspalan Kembali Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika Segera Selesai

Tes pramusim MotoGP yang telah digelar pada 11 Maret 2022 menjadi pelajaran penting menghadapi race MotoGP pada 18-20 Maret 2022 nanti.

Baca Selengkapnya

Dukung KTT G20, PLN Tambah 2 Pembangkit Perkuat Listrik Bali

19 Februari 2022

Dukung KTT G20, PLN Tambah 2 Pembangkit Perkuat Listrik Bali

Kesuksesan penyelenggaraan G20 Indonesia akan menjadi bukti keandalan listrik PLN dalam mendukung kegiatan berstandar dunia.

Baca Selengkapnya

HNW: Sebaiknya Pemerintah Segera Mencabut Permenaker 2/2022

19 Februari 2022

HNW: Sebaiknya Pemerintah Segera Mencabut Permenaker 2/2022

Sikap yang memaksakan tetap berlakunya Permenaker 2/2022 itu bisa menciderai nilai kemanusiaan dan keadilan dalam Pancasila.

Baca Selengkapnya