Tiket LRT Jabodebek Rp 12.000, Pengamat: Sebaiknya Rp 10.000

Jumat, 15 Februari 2019 13:25 WIB

Pekerja menyelesaikan pembangunanstasiun kereta api ringan atau Light Rail Transit (LRT) di kawasan Taman Mini, Jakarta, Senin, 14 Januari 2019. Direktur Operasi II PT Adhi Karya (Persero) Tbk, PT Pundjung Setya Brata, mengatakan pembangunan LRT Jabodebek sudah mencapai 56,41 persen. TEMPO/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah memutuskan untuk memberikan subsidi dalam penjualan tiket untuk Light Rail Transit atau LRT Jabodebek. Kepala Divisi LRT Jabodebek PT Kereta Api Indonesia (KAI) John Reberto mengatakan dengan adanya subsidi tersebut harga tiket direncanakan sebesar Rp 12.000.

BACA: Pembahasan Tarif LRT Jakarta Selesai, Anies Rahasiakan Nominalnya

"Keputusan itu sudah ditetapkan, dan sejauh ini belum berubah," kata John saat ditemui dalam acara diskusi "Mengulik LRT Jabodebek Lebih Dalam" di Hotel Grandhika, Jakarta Selatan, Jumat 15 Februari 2019.

John menjelaskan sebenarnya harga keekonomian tiket yang dihitung oleh KAI untuk LRT Jabodebek berkisar pada angka Rp 30.000. Namun, karena mempertimbangkan kemampuan dan minat masyarakat untuk beralih kepada transportasi massal seperti LRT pemerintah memberikan subsidi.

Menurut John, dana subsidi akan diambil dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara atau APBN Pemerintah Pusat yang nantinya akan diberikan kepada KAI sebagai operator. Adapun, harga tiket sebesar Rp 12.000 tersebut akan berlaku flat untuk semua lintasan.

Advertising
Advertising

Ketua Bidang Advokasi Masyarakat Transportasi Indonesia atau MTI Dharmaningtyas mengatakan dirinya mendorong supaya harga tiket LRT Jabodebek bisa mencapai Rp 10.000. Menurut dia, harga ini lebih rasional terutama bagi para pengguna sepeda motor.

"Memang ini keputusan politis, dan tentu bakal menambah beban karena subsidi dari pemerintah bakal bertambah," kata Dharmaningtyas.

BACA: Menjelang Beroperasi, LRT Sertifikasi Depo dan Stasiun Velodrome

Dharmaningtyas menjelaskan rasionalisasi tersebut didasarkan atas fungsi transportasi perkotaan. Dalam hal ini, fungsi transportasi perkotaan untuk memindahkan orang sebanyak-banyaknya, supaya mau meninggalkan kendaraan pribadi. Sehingga kemacetan berkurang, polusi udara berkurang dan subsidi BBM juga akan berkurang.

Dia menuturkan, tarif Rp 12.000 tentu akan menarik minat para pengguna mobil untuk beralih kepada LRT. Sebab harga tersebut lebih murah jika dibandingkan dengan harus melewati beberapa ruas jalan tol. Namun, agaknya untuk pengguna sepeda motor masih perlu dipikirkan.

Selain itu, kata Dharmaningtyas, jika para pengguna sepeda motor yang kebanyakan berasal dari Bekasi, tak bisa dialihkan kepada LRT tentu bakal lebih merugikan bagi Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Berita terkait

KAI Daop 8 Operasikan Tiga Kereta Tambahan dari Stasiun Malang

3 jam lalu

KAI Daop 8 Operasikan Tiga Kereta Tambahan dari Stasiun Malang

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI Daerah Operasi 8 Surabaya mengoperasikan tiga kereta api tambahan keberangkatan dari Stasiun Malang

Baca Selengkapnya

Mulai Bulan ini, LRT Jabodebek Tambah 28 Perjalanan di Hari kerja

1 hari lalu

Mulai Bulan ini, LRT Jabodebek Tambah 28 Perjalanan di Hari kerja

Penambahan perjalanan bakal membuat jumlah perjalanan LRT Jabodebek pada hari kerja mencapai 336 perjalanan setiap harinya

Baca Selengkapnya

Pengguna LRT Jabodebek Mencapai 1,4 Juta di April 2024

4 hari lalu

Pengguna LRT Jabodebek Mencapai 1,4 Juta di April 2024

Jumlah penumpang Light Rail Transit atau LRT Jakarta, Bogor, Depok, dan Bekasi (Jabodebek) selama April 2024 sebanyak 1.402.933 orang.

Baca Selengkapnya

MRT Bakal Perbarui Mesin Pembaca Kartu

5 hari lalu

MRT Bakal Perbarui Mesin Pembaca Kartu

PT MRT Jakarta (Perseroda) berencana memperbarui mesin pembaca kartunya dalam waktu dekat.

Baca Selengkapnya

Garuda Indonesia Buka Rute Penerbangan Manado-Bali dengan Tiket Mulai Rp 2,1 Juta

7 hari lalu

Garuda Indonesia Buka Rute Penerbangan Manado-Bali dengan Tiket Mulai Rp 2,1 Juta

Rute penerbangan Garuda Indonesia rute Manado - Bali akan dioperasikan sebanyak dua kali setiap minggunya pada Jumat dan Minggu.

Baca Selengkapnya

LRT Jabodebek Layani 3,8 Juta Penumpang pada Triwulan I Tahun Ini

8 hari lalu

LRT Jabodebek Layani 3,8 Juta Penumpang pada Triwulan I Tahun Ini

Light Rail Transit atau LRT Jabodebek mencatat jumlah pengguna selama Triwulan pertama 2024 mencapai 3.841.554 orang.

Baca Selengkapnya

Harga Tiket MotoGP Mandalika Didiskon 50 Persen Selama 26 April hingga 5 Mei 2024

10 hari lalu

Harga Tiket MotoGP Mandalika Didiskon 50 Persen Selama 26 April hingga 5 Mei 2024

Harga tiket ajang MotoGP di Sirkuit Pertamina Mandalika, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, didiskon 50 persen selama periode early bird.

Baca Selengkapnya

Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

11 hari lalu

Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

BTN mengusulkan skema dana abadi untuk membiayai program 3 juta rumah yang dicanangkan oleh pasangan Capres-cawapres terpilih Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Terkini: Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, TKN Prabowo-Gibran Sebut Susunan Menteri Tunggu Jokowi dan Partai

12 hari lalu

Terkini: Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, TKN Prabowo-Gibran Sebut Susunan Menteri Tunggu Jokowi dan Partai

Anggota Komisi V Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Sigit Sosiantomo mengatakan penetapan tarif tiket pesawat harus memperhatikan daya beli masyarakat.

Baca Selengkapnya

KAI Sebut Penjualan Tiket Kereta Kelas Suite Compartment dan Luxury Laris saat Libur Lebaran, Laku hingga 112 Persen

12 hari lalu

KAI Sebut Penjualan Tiket Kereta Kelas Suite Compartment dan Luxury Laris saat Libur Lebaran, Laku hingga 112 Persen

EVP of Corporate Secretary PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI Raden Agus Dwinanto Budiadji mengatakan penjualan tiket kereta api kelas Suite Class Compartment dan Luxury laris dibeli saat pelaksanaan angkutan masa Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya