Kasus Meikarta, Analis Sarankan Investor Lippo Group Wait and See

Jumat, 19 Oktober 2018 13:19 WIB

Suasana di Marketing Gallery Meikarta, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, 17 Oktober 2018. Pembangunan di proyek Meikarta masih tetap berlangsung pasca Operasi Tangkap Tangan KPK. TEMPO/M Taufan Rengganis

Jakarta - Analis Binaartha Sekuritas Muhammad Nafan Aji menyarankan para pemegang saham atau investor pada perusahaan milik Lippo Group untuk terus memantau perkembangan kasus suap perizinan megaproyek Meikarta yang kini disidik Komisi Pemberantasan Korupsi atau KPK.

Baca juga: Begini Progress Pembangunan Proyek Meikarta Usai OTT KPK

Nafan meminta investor untuk wait and see mengenai pergerakan saham milik grup Lippo. "Tunggu beberapa sentimen positif muncul untuk ke depannya. Jadi investor harus sabar karena kasus suap Meikarta masih sedang berlangsung, hold ya," kata Nafan ketika dihubungi Tempo, Jumat, 19 Oktober 2018.

Adapun, berdasarkan pantauan Tempo, kemarin, saham-saham perusahaan milik Lippo Grup telah mulai mengalami koreksi sejak Selasa lalu, sehari setelah KPK menangkap dan menetapkan Bupati Bekasi Neneng Hassanah Yasin sebagai tersangka kasus dugaan suap dari Direktur Operasional Lippo Group, Billy Sindoro. Kemarin, kabar penggeledahan rumah bos Lippo, James Riady, diikuti dengan aksi jual saham-saham emiten grup ini.

Saham PT Lippo Cikarang Tbk (LPCK), yang merupakan induk usaha pengembang Meikarta PT Mahkota Sentosa Utama (MSU), stagnan pada level 1.330. Walau begitu, saham PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR)—induk LPCK—bergejolak sejak perdagangan dibuka hingga ditutup dengan negatif 4,86 persen menjadi 274.

Keterpurukan merambah ke emiten Lippo lainnya. Saham PT Multipolar Tbk (MLPL) terjun bebas hingga 6,82 persen menjadi Rp 82 per lembar saham. PT First Media Tbk (KBLV) juga anjlok 2,56 persen menjadi Rp 456. Pada sektor retail, PT Matahari Department Store Tbk (LPPF) dan PT Matahari Putra Prima Tbk (MPPA) masing-masing terjerembab hingga 4,07 persen dan 3,95 persen.

Kondisi serupa dialami saham PT Bank National Nobu Tbk (NOBU) dan PT Siloam Hospitals Tbk (SILO). Meski tipis, saham PT Link Net Tbk (LINK) merupakan satu-satunya saham Grup Lippo yang naik 0,7 persen menjadi Rp 4.300 per saham.

Sementara itu, Analis CSA Research Reza Priyambada mengatakan bahwa kasus suap dalam perizinan proyek Meikarta memang memberi sentimen negatif pada saham milik Lippo Grup. Karena itu menurut Reza, pihak manajemen harus memberikan informasi kepada para investor mengenai kasus tersebut sekaligus menjelaskan keberlangsungan pembangunan proyek.

"Bisa dilihat bahwa pernyataan pihak Meikarta belum cukup untuk bantu tingkatkan kepercayaan investor terhadap saham-saha. terkait properti mereka. Seperti ada yang masih ditunggu pelaku pasar, terutama riil progress pembangunan Meikarta," kata Reza ketika dihubungi Tempo, Jumat, 19 Oktober 2018.

Kendati demikian, Reza menjelaskan proses hukum dan progres pembangunan adalah dua hal yang berbeda. Karena itu, meski Grup Lippo tengah terjerat kasus hukum, selama tidak menganggu jalanya progres pembangunan proyek mestinya tidak menganggu kinerja.

Karena itu, Reza menyarankan supaya investor untuk terus memperhatikan perkembangan kasus itu. Bagi investor yang berorientasi jangka panjang, kata Reza, bisa dicermati dulu penyelesaian kasus ini terhadap kinerja dan progres proyek-proyek yang ada. Sedangkan bagi investor jangka pendek bisa memanfaatkan pelemahan untuk masuk pada level tertentu dan mengambil profit saat ada kenaikan.

Kuasa hukum PT Mahkota Sentosa Utama (yang menggarap proyek Meikarta), Denny Indrayana, mengatakan kliennya akan bertanggung jawab dalam pembangunan Meikarta. PT Mahkota merupakan anak usaha PT Lippo Karawaci, di bawah Lippo Group, yang membangun proyek senilai Rp 278 triliun itu.

“PT MSU akan bertanggung jawab dan terus berusaha memenuhi kewajiban-kewajiban perusahaan lainnya yang berkaitan dengan pembangunan di Meikarta,” katanya.

LARISSA HUDA

Berita terkait

IHSG Ditutup Melemah Ikuti Mayoritas Bursa Kawasan Asia

12 hari lalu

IHSG Ditutup Melemah Ikuti Mayoritas Bursa Kawasan Asia

IHSG Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Kamis sore, ditutup turun mengikuti pelemahan mayoritas bursa saham kawasan Asia.

Baca Selengkapnya

SimInvest: Konflik Timur Tengah Tak Berpengaruh Langsung terhadap Bursa Saham Indonesia

19 hari lalu

SimInvest: Konflik Timur Tengah Tak Berpengaruh Langsung terhadap Bursa Saham Indonesia

SimInvest memprediksi dampak konflik timur Tengah tak begitu berpengaruh langsung terhadap bursa saham Indonesia.

Baca Selengkapnya

Terkini: Strategi Sri Mulyani Antisipasi Dampak Ekonomi Serangan Iran ke Israel, Rupiah dan IHSG Melemah Dampak Geopolitik Timur Tengah

21 hari lalu

Terkini: Strategi Sri Mulyani Antisipasi Dampak Ekonomi Serangan Iran ke Israel, Rupiah dan IHSG Melemah Dampak Geopolitik Timur Tengah

Ketegangan situasi geopolitik Timur Tengah dapat berdampak kepada Indonesia di berbagai indikator ekonomi.

Baca Selengkapnya

IHSG Ditutup Melemah Ikuti Bursa Asia, Dampak Meningkatnya Ancaman Geopolitik Timur Tengah

21 hari lalu

IHSG Ditutup Melemah Ikuti Bursa Asia, Dampak Meningkatnya Ancaman Geopolitik Timur Tengah

IHSG Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Selasa sore ditutup turun mengikuti pelemahan bursa saham kawasan Asia dan global.

Baca Selengkapnya

Inilah 6 Tokoh yang Masuk Bursa Calon Gubernur Jawa Timur 2024

35 hari lalu

Inilah 6 Tokoh yang Masuk Bursa Calon Gubernur Jawa Timur 2024

Lembaga survei Accurate Research and Consulting Indonesia (ARCI) mencatat ada enam tokoh yang masuk dalam daftar bursa calon Gubernur Jawa Timur 2024.

Baca Selengkapnya

PIK 2 dan BSD Masuk PSN, Pengamat: Kenapa Bukan Hambalang atau Meikarta?

41 hari lalu

PIK 2 dan BSD Masuk PSN, Pengamat: Kenapa Bukan Hambalang atau Meikarta?

Alih-alih PIK 2 dan BSD, pengamat menilai lebih pemerintah melanjutkan proyek mangkrak seperti Hambalang dan Meikarta masuk dalam daftar PSN.

Baca Selengkapnya

Transaksi Bursa Karbon Capai Rp 31,36 Miliar, OJK: Potensinya Masih Sangat Besar

20 Februari 2024

Transaksi Bursa Karbon Capai Rp 31,36 Miliar, OJK: Potensinya Masih Sangat Besar

Tercatat 48 pengguna jasa yang mendapatkan izin di perdagangan bursa karbon.

Baca Selengkapnya

BEI Tetapkan 3 Hari Libur Perdagangan Bursa Selama Februari, Kapan Saja?

6 Februari 2024

BEI Tetapkan 3 Hari Libur Perdagangan Bursa Selama Februari, Kapan Saja?

BEI juga menetapkan pada 8 dan 9 Februari sebagai hari libur bursa.

Baca Selengkapnya

IHSG Ditutup Melemah, Sektor Transportasi dan Logistik Turun Paling Dalam

1 Februari 2024

IHSG Ditutup Melemah, Sektor Transportasi dan Logistik Turun Paling Dalam

IHSG ditutup melemah 6,24 poin atau 0,09 persen ke posisi 7.201,70 pada Kamis sore, 1 Februari 2024.

Baca Selengkapnya

Samuel Sekuritas: IHSG Anjlok di Sesi Pertama, Sektor Energi Turun Paling Dalam

22 Januari 2024

Samuel Sekuritas: IHSG Anjlok di Sesi Pertama, Sektor Energi Turun Paling Dalam

Indeks Harga Saham Gabungan atau IHSG turun di level 7.218 di sesi pertama Senin, 22 Januari 2024.

Baca Selengkapnya