Info Loker: Ada 1.500 Lowongan Pekerjaan di Bursa Kerja Bogor

Reporter

Antara

Editor

Anisa Luciana

Jumat, 10 Agustus 2018 06:20 WIB

Ratusan pencari kerja melihat sejumlah lowongan pekerjaan di Pameran Kesempatan Kerja (Job Fair) Nasional ke-XVI di Hall C2-C3 JIExpo Arena Pekan Raya, Kemayoran, Jakarta, 25 Agustus 2017. Job fair diharapkan dapat membantu para pencari kerja dalam memperoleh pekerjaan sehingga dapat membantu pemerintah dalam mengatasi permasalahan ketenagakerjaan. TEMPO/Subekti.

TEMPO.CO, Jakarta - Info Loker, Pemerintah Kota Bogor, Jawa Barat, menggelar bursa kerja 2018 selama dua hari, yakni pada Kamis dan Jumat, 9-10 Agustus 2018, dengan menyediakan 1.500 peluang kerja bagi para pencari kerja.

Baca juga: Info Loker, PT Kao Indonesia Buka Lowongan Kerja

Sekretaris Daerah Kota Bogor Ade Sarip Hidayat menyebutkan, Pemerintah Kota Bogor bekerja sama dengan 25 perusahaan untuk menyediakan peluang kerja melalui kegiatan Bursa Kerja Expo.

"Bursa kerja ini salah satu upaya Pemkot (Pemerintah Kota) Bogor untuk mengurangi angka pengangguran di Kota Bogor," kata Ade, Kamis, 9 Agustus 2018.

Menurut Ade, upaya yang dilakukan pemerintah kota dalam mengurangi pengangguran tidak sebatas melaksanakan bursa kerja expo, tetapi juga membuka peluang investasi yang sebesar-besarnya bagi sektor swasta masuk ke Bogor.

Advertising
Advertising

Baca juga: Info Loker: Jasa Raharja Buka Lowongan untuk Tiga Posisi

Ia mencontohkan, dari 1.500 peluang kerja yang tersedia di acara Bursa Kerja Expo 2018 ini, salah satu perusahaan membuka lowongan hingga 500 tenaga kerja. "Artinya kebutuhan pekerja itu ada, tinggal bagaimana sumber daya pekerja ini relevan dengan kebutuhan perusahaan," kata Ade.

Bursa Kerja Expo 2018 yang dilaksanakan oleh Dinas Tenaga kerja dan Transmigrasi Kota Bogor dilaksanakan tanggal 9 dan 10 Agustus bertempat di lantai empat pusat perbelanjaan BTM. Sejumlah perusahaan yang terlibat seperti perhotelan, rumah sakit, finance, IT dan perusahaan di sektor jasa.

Pendidikan pekerjaan yang dibutuhkan mulai dari SMA hingga strata pertama (S1). Dengan posisi pekerjaan yang tersedia seperti tenaga pemasaran, hingga supervisor dan manager keuangan.

Simak informasi seputar lowongan pekerjaan lainnya di Info Loker .

ANTARA

Berita terkait

Polisi Diduga Tabrak Pengendara Motor Hingga Tewas, Laporan Keluarga Korban Sempat Diabaikan Polres Bogor

1 hari lalu

Polisi Diduga Tabrak Pengendara Motor Hingga Tewas, Laporan Keluarga Korban Sempat Diabaikan Polres Bogor

Keluarga korban sempat mendapat perlakuan tidak enak dari pelaku yang seorang polisi berpangkat Bripda. Polres Bogor disebut telah olah TKP.

Baca Selengkapnya

Kurir Pabrik Ganja Sintetis Pinaca Mengaku Dijanjikan akan Dibayar Rp 80-Rp 100 Juta

2 hari lalu

Kurir Pabrik Ganja Sintetis Pinaca Mengaku Dijanjikan akan Dibayar Rp 80-Rp 100 Juta

GBH, kurir tempat produksi ganja sintetis di Sentul, Babakan Madang, Kabupaten Bogor, mengaku dijanjikan oleh pengendali imbalan Rp 80-100 juta.

Baca Selengkapnya

Polisi Ungkap Tempat Produksi Ganja Sintetis 'Pinaca' di Sentul, Bahan Baku Dibeli dari Cina Pakai Crypto

2 hari lalu

Polisi Ungkap Tempat Produksi Ganja Sintetis 'Pinaca' di Sentul, Bahan Baku Dibeli dari Cina Pakai Crypto

Polda Metro Jaya mengungkap laboratorium terselubung narkoba jenis cannabinoid/MDMB-4en-Pinaca atau ganja sintetis di Sentul, Bogor.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Eks Manajer Restoran Hotman Paris yang Bawa Kabur Uang Rp172 Juta

4 hari lalu

Polisi Tangkap Eks Manajer Restoran Hotman Paris yang Bawa Kabur Uang Rp172 Juta

Tersangka berinisial FA diduga membawa kabur uang di restoran Hotmen milik pengacara Hotman Paris

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Gelar Olah TKP Industri Rumahan Narkoba di Sentul Hari Ini

4 hari lalu

Polda Metro Jaya Gelar Olah TKP Industri Rumahan Narkoba di Sentul Hari Ini

Rumah yang menjadi tempat industri narkoba ini terdiri atas dua lantai, dengan cat berwarna kuning keemasan.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Operasi Batu Ginjal Sebesar Kepala di Indonesia, Kasus Langka namun Tak Masuk Rekor Dunia

5 hari lalu

Kilas Balik Operasi Batu Ginjal Sebesar Kepala di Indonesia, Kasus Langka namun Tak Masuk Rekor Dunia

Di Indonesia pernah ditemukan kasus batu ginjal langka. Ukurannya sebesar kepala manusia.

Baca Selengkapnya

Jawab Protes Warga Soal Penutupan Jalan Serpong-Parung, BRIN Akan Sediakan Sentra UMKM di Jalan Lingkar

15 hari lalu

Jawab Protes Warga Soal Penutupan Jalan Serpong-Parung, BRIN Akan Sediakan Sentra UMKM di Jalan Lingkar

Warga Bogor dan Tangsel memprotes rencana BRIN menutup jalan yang selama ini berada di kawasan lembaga riset itu.

Baca Selengkapnya

Pilkada 2024: Ajudan Iriana Jokowi, Wakil Wali Kota Bogor, dan Bintang Jin dan Jun Siap Tanding di Pilkada Bogor

15 hari lalu

Pilkada 2024: Ajudan Iriana Jokowi, Wakil Wali Kota Bogor, dan Bintang Jin dan Jun Siap Tanding di Pilkada Bogor

Pilkada 2024 untuk Wali Kota Bogor akan diramaikan ajudan iriana Jokowi, Wakil Wali Kota, dan aktor Jin dan Jun Sahrul Gunawan.

Baca Selengkapnya

Warga Tangsel-Bogor Tolak Penutupan Jalan Serpong-Parung, BRIN: Bukan Penutupan tapi Pengalihan

15 hari lalu

Warga Tangsel-Bogor Tolak Penutupan Jalan Serpong-Parung, BRIN: Bukan Penutupan tapi Pengalihan

BRIN Yan Riyanto membantah jika institusinya menutup jalan Serpong-Parung. Dia menyebut BRIN hanya mengalihkan arus jalan.

Baca Selengkapnya

PLN dan Pemkot Bogor Sediakan SPKLU Khusus Angkot Listrik

16 hari lalu

PLN dan Pemkot Bogor Sediakan SPKLU Khusus Angkot Listrik

Penyediaan SPKLU itu merupakan bentuk dukungan PLN terhadap uji coba 5 unit Angkutan Umum Perkotaan Berbasis Listrik di Kota Bogor (Alibo).

Baca Selengkapnya