Libur Lebaran, BTN Siapkan Dana Tunai Rp 14,55 T

Senin, 11 Juni 2018 14:18 WIB

19_ekbis_BTN

TEMPO.CO, Jakarta - PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk. atau BTN telah menyiapkan dana tunai hingga Rp 14,55 triliun untuk memenuhi lonjakan kebutuhan dana tunai para nasabah selama liburan lebaran tahun ini. Direktur Utama Bank BTN Maryono mengatakan bahwa kesiapan dana sebesar itu dihitung dengan rata-rata kebutuhan likuiditas per hari yang juga mencapai sebesar Rp 1,2 triliun.

Maryono menyebutkan, pada periode 9 - 20 Juni 2018, atau selama 12 hari, total likuiditas dana yang BTN siapkan sebesar Rp 14,55 triliun. "Angka tersebut dihitung dengan rata-rata kebutuhan likuiditas per hari sebesar Rp 1,2 triliun," ujarnya akhir pekan ini.

Baca: Libur Lebaran, BI Gelar Layanan Terbatas pada 19-20 Juni 2018

Menurut Maryono, sebagian besar dana tunai tersebut disiapkan untuk mesin anjungan tunai mandiri diri (ATM) yang tersebar di seluruh Indonesia. Dengan begitu, masyarakat dalam dimudahkan untuk mengakses dana tunai, transfer maupun transaksi lainnya selama libur lebaran dan ketika kantor bank tutup. Sementara itu, untuk kegiatan operasional, selama liburan yang dimulai 11 - 18 Juni 2018, ada 22 outlet konvensional yang beroperasi di 4 Kantor wilayah.

Adapun layanan yang bisa dilakukan selama periode tersebut adalah transaksi berkaitan dengan loket atau layanan kas, seperti setoran dan penarikan tabungan, setoran angsuran KPR (melalui tabungan) serta penjualan kartu Blink BTN di beberapa lokasi yang berpotensi.

Advertising
Advertising

Baca: Cuti Bersama Lebaran Lebih Lama, Perbankan Siapkan Strategi

"Sedangkan untuk periode 19-20 Juni 2018, ada 193 outlet yang beroperasi yaitu seluruh Kantor Cabang Pembantu (konvensional maupun syariah) yang tidak sekota dengan kantor cabang induknya wajib buka dan menjalankan operasi secara terbatas," ujar Maryono.

BTN hingga kini telah memiliki 2.047 ATM dan terhubung dengan 10.000 jaringan ATM Link. Selain itu, ada 961 jaringan kantor untuk melayani nasabah perseroan di seluruh Indonesia.

Deputi Gubernur Bank Indonesia Sugeng sebelumnya mengatakan menjelang hari raya Idul Fitri 2018 atau Lebaran tahun ini, bank sentral akan menutup layanan dan tak beroperasi. Menurut Sugeng, untuk menjaga kelancaran sistem pembayaran, BI telah telah mengatur jadwal libur dan buka kantor layanan secara khusus.

Adapun layanan yang masih beroperasi hingga Jumat pekan lalu adalah layanan BI Real Time Gross Settlement (BI-RTGS), BI Scripless Securities Settlement System (BI-SSSS), BI Electronic Trading Platform (BI-ETP) dan Sistem Kliring Nasional BI (SKNBI).

Sugeng menjelaskan BI akan menutup seluruh layanan menjelang hari libur lebaran yakni pada Senin hingga Kamis 11-14 Juni 2018. Sugeng melanjutkan saat hari Lebaran pada Jumat hingga Sabtu, 15-16 Juni 2017 layanan BI juga akan diliburkan.

BISNIS

Berita terkait

Terpopuler: Pria Sobek Tas Hermes di Depan Petugas Bea Cukai, BTN Didemo karena Uang Nasabah Hilang

3 hari lalu

Terpopuler: Pria Sobek Tas Hermes di Depan Petugas Bea Cukai, BTN Didemo karena Uang Nasabah Hilang

Terpopuler bisnis: Pria menyobek tas Hermes di depan petugas Bea Cukai karena karena diminta bayar Rp 26 juta, BTN didemo nasabah.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Menteri Bahlil Soal Kontrak Freeport Diperpanjang hingga 2061, 3 Pemicu Pinjol Makin Marak

3 hari lalu

Terkini Bisnis: Menteri Bahlil Soal Kontrak Freeport Diperpanjang hingga 2061, 3 Pemicu Pinjol Makin Marak

Menteri Investasi Bahlil Lahadalia mengatakan pemerintah bakal memperpanjang kontrak PT Freeport Indonesia hingga 2061.

Baca Selengkapnya

BPS: Inflasi Indonesia Mencapai 3 Persen di Momen Lebaran, Faktor Mudik

4 hari lalu

BPS: Inflasi Indonesia Mencapai 3 Persen di Momen Lebaran, Faktor Mudik

Badan Pusat Statistik mencatat tingkat inflasi pada momen Lebaran atau April 2024 sebesar 3 persen secara tahunan.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

4 hari lalu

Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

Presiden Joko Widodo alias Jokowi meresmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Baca Selengkapnya

Didemo Nasabah, BTN: Tak Ada Uang Nasabah yang Raib

4 hari lalu

Didemo Nasabah, BTN: Tak Ada Uang Nasabah yang Raib

PT Bank Tabungan Negara (Persero) atau BTN patuh dan taat hukum yang berlaku di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Laba Bersih BTN Syariah Meroket 56 Persen menjadi Rp 164,1 Miliar

9 hari lalu

Laba Bersih BTN Syariah Meroket 56 Persen menjadi Rp 164,1 Miliar

BTN Syariah membukukan laba bersih kuartal I 2024 mencapai Rp 164,1 miliar atau tumbuh 56,1 persen secara tahunan.

Baca Selengkapnya

Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

10 hari lalu

Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

BTN mengusulkan skema dana abadi untuk membiayai program 3 juta rumah yang dicanangkan oleh pasangan Capres-cawapres terpilih Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, BTN Usulkan Skema Dana Abadi

10 hari lalu

Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, BTN Usulkan Skema Dana Abadi

PT Bank Tabungan Negara (BTN) usulkan skema dana abadi untuk program 3 juta rumah yang digagas Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Laba Bersih BTN Kuartal I 2024 Tumbuh 7,4 Persen, Tembus Rp 860 M

10 hari lalu

Laba Bersih BTN Kuartal I 2024 Tumbuh 7,4 Persen, Tembus Rp 860 M

BTN mencatat pertumbuhan laba bersih sebesar 7,4 persen menjadi Rp 860 miliar pada kuartal I 2024.

Baca Selengkapnya

Ramadan-Lebaran 2024, Tokopedia: Produk Kebutuhan Harian hingga Fesyen Paling Laris

10 hari lalu

Ramadan-Lebaran 2024, Tokopedia: Produk Kebutuhan Harian hingga Fesyen Paling Laris

E-Commerce Communications Director Shop Tokopedia, Nuraini Razak mengungkap tren belanja sepanjang Ramdan dan Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya