17 Persen dari Generasi Milenial Mampu Beli Rumah Rp 300 Jutaan

Kamis, 26 April 2018 14:47 WIB

Para agen penjual rumah tengah menawarkan rumah tinggal pada pameran Properti di sebuah Mall kawasan Jakarta, 21 Maret 2018. TEMPO/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri Indonesia, Rosan P Roeslani, menyarankan agar bank-bank pemberi kredit perumahan mau membuka diri supaya pembelian properti perumahan mudah diakses oleh generasi milenial. "Kemampuan generasi milenial membeli properti bisa maksimal sampai Rp 1 miliar, di mana 17 persen di antaranya baru mampu membeli rumah dengan harga Rp 300 juta," ujarnya, di Jakarta, Kamis, 26 April 2018.

Rosan menyebutkan, masih minimnya generasi milenial yang mampu membeli rumah saat ini karena rata-rata penghasilan mereka yang masih berkisar Rp 3-6 juta per bulan. "Padahal untuk beli rumah seharga Rp 300 juta, dibutuhkan income mereka sebesar Rp 7,5 juta," kata Rosan.

Baca:

Pernyataan Rosan disampaikan di acara Ngobrol Properti (NGOPI) yang diberi tema 'Kapan Beli Properti' yang diadakan Kadin. Acara tersebut digelar Kadin untuk mencari solusi agar milenial mudah untuk membeli properti.

Acara ini digelar karena adanya stigma bahwa generasi milenial tidak mau berinvestasi dibidang properti, dan lebih senang menghabiskan uangnya untuk keperluan konsumtif saja. Padahal industri properti makin berkembang di era digital ini. Apalagi jika properti yang dibeli digunakan untuk hunian atau rumah tinggal.

Advertising
Advertising

Oleh karena itu, Rosan juga berharap pemerintah bisa lebih mengakomodir kebutuhan generasi milenial untuk memiliki properti. Pengembang properti pun harus berorientasi membuat produk properti yang bisa dijangkau oleh generasi milenial. "Karena potensi di segmentasi generasi milenial berpotensi untuk terus tumbuh hingga sepuluh tahun mendatang dan akan berpengaruh terhadap pertumbuhan industri properti," ujarnya.

Secara umum, Rosan memperkirakan industri properti dapat tumbuh 5 sampai 7 persen di tahun ini. "Hal tersebut berdasarkan data para pengembang anggota Kadin dari realisasi penjualan sepanjang triwulan I-2018. Di mana pertumbuhan bisnis properti pada awal tahun ini masih di dominasi oleh sektor hunian, baik rumah tapak maupun apartemen," tuturnya.

Rosan menyebutkan ke depan pertumbuhan sektor properti didukung oleh kebutuhan akan hunian yang masih tinggi. Namun kebutuhan akan rumah hunian juga harus didukung sejumlah kebijakan terkait sektor properti seperti suku bunga kredit kepemilikan rumah (KPR) yang rendah dan adanya upaya sejumlah pihak terkait kendala uang muka (down payment atau DP) untuk kalangan masyarakat menengah ke bawah.

BISNIS

Berita terkait

PBB: Butuh Waktu 80 Tahun untuk Bangun Kembali Rumah-rumah di Gaza yang Dibom

4 hari lalu

PBB: Butuh Waktu 80 Tahun untuk Bangun Kembali Rumah-rumah di Gaza yang Dibom

Laporan terbaru UNDP menemukan bahwa waktu yang dibutuhkan untuk membangun kembali rumah-rumah Gaza yang hancur dibom adalah 80 tahun.

Baca Selengkapnya

BRIN: Rumah di Puspitek Punya Negara Tak Bisa Dimiliki

6 hari lalu

BRIN: Rumah di Puspitek Punya Negara Tak Bisa Dimiliki

Kepala Biro Manajemen Barang Milik Negara dan Pengadaan pada BRIN Arywarti Marganingsih mengatakan perumahan Puspitek, Serpong, tak bisa jadi hak milik.

Baca Selengkapnya

Terpopuler Bisnis: 40 Pabrik Baja Ilegal hingga 'Karpet Merah' Jokowi untuk Program Makan Siang Gratis

10 hari lalu

Terpopuler Bisnis: 40 Pabrik Baja Ilegal hingga 'Karpet Merah' Jokowi untuk Program Makan Siang Gratis

Zulhas mengatakan ada 40 pabrik yang memproduksi baja ilegal atau tidak memenuhi ketentuan Standar Nasional Indonesia (SNI).

Baca Selengkapnya

Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

10 hari lalu

Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

BTN mengusulkan skema dana abadi untuk membiayai program 3 juta rumah yang dicanangkan oleh pasangan Capres-cawapres terpilih Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, BTN Usulkan Skema Dana Abadi

10 hari lalu

Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, BTN Usulkan Skema Dana Abadi

PT Bank Tabungan Negara (BTN) usulkan skema dana abadi untuk program 3 juta rumah yang digagas Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Begini Sosok TikToker Asal Bekasi Galih Loss yang Ditangkap Kasus Penistaan Agama

12 hari lalu

Begini Sosok TikToker Asal Bekasi Galih Loss yang Ditangkap Kasus Penistaan Agama

Di mata tetangga, Galih Loss disebut jarang bercengkerama dengan warga sekitar.

Baca Selengkapnya

Chris Pratt dan Katherine Schwarzenegger Dikecam karena Robohkan Rumah Bersejarah

13 hari lalu

Chris Pratt dan Katherine Schwarzenegger Dikecam karena Robohkan Rumah Bersejarah

Chris Pratt dan Katherine Schwarzenegger menuai kritik setelah menghancurkan rumah dengan arsitektur bersejarah di Los Angeles.

Baca Selengkapnya

Pemilik Warung Padang Korban Kebakaran: Saya Baru Tahu Saat Orang Teriak

19 hari lalu

Pemilik Warung Padang Korban Kebakaran: Saya Baru Tahu Saat Orang Teriak

Kebakaran di Jalan Kemayoran Gempol, Kelurahan Kebon Kosong, Kemayoran, Jakarta Pusat, menghanguskan tiga rumah. Delapan kamar kontrakan.

Baca Selengkapnya

Kesaksian Tetangga, Tersangka Pabrik Ekstasi Jaringan Fredy Pratama Huni Rumah Berdalih untuk Orang Sakit

27 hari lalu

Kesaksian Tetangga, Tersangka Pabrik Ekstasi Jaringan Fredy Pratama Huni Rumah Berdalih untuk Orang Sakit

Tetangga rumah yang dijadikan markas pabrik ekstasi jaringan Fredy Pratama menceritakan kesaksiannya tentang rumah bernomor B6 itu.

Baca Selengkapnya

Spanyol Hapus Kebijakan Golden Visa

27 hari lalu

Spanyol Hapus Kebijakan Golden Visa

Spanyol berencana menghapus golden visa yakni program yang memberikan hak kepada warga di luar Uni Eropa untuk membeli proporti di Spanyol

Baca Selengkapnya