Ombudsman Kaji Aturan Lelang Gula Rafinasi

Kamis, 25 Januari 2018 17:03 WIB

Petugas menjaga pemusnahan gula rafinasi di Kementerian Perdagangan, Jakarta, 28 September 2017. Kemendag hari ini secara simbolis memusnahkan 21,3 ton gula rafinasi dan 47,9 ton daging kedaluwarsa yang merembes ke pasar. Tempo/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - Lintas Asosiasi Penggunaa Gula Rafinasi melaporkan kebijakan Kementerian Perdagangan terkait lelang gula rafinasi. Ombudsman masih mengkaji kebijakan Kementerian Perdagangan tersebut.

"Saat ini kami masih lakukan proses pendalaman," ujar Anggota Ombudsman Bidang Ekonomi 2 Ahmad Alamsyah di kantornya, Kamis, 25 Januari 2018.

Alam mengatakan Ombudsman masih mendalami informasi-informasi terkait kebijakan lelang ini. Dia berujar Ombudsman juga akan mengundang beberapa pihak untuk menggali informasi terkait proses regulasi. "Apabila nanti ada dugaan maladministrasi maka kami akan lanjutkan dengan proses pemeriksaan," katanya.

Simak: Kasus Gula Rafinasi Akan Segera Disidangkan

Alam menuturkan ada beberapa poin yang dilaporkan oleh asosiasi pengguna gula rafinasi. Antara lain proses regulasi, tentang penetapan penyelenggara lelang, sampai dengan mekanisme lelang tersebut. "Termasuk proses distribusinya," ucapnya.

Selain itu, Asosiasi pengguna gula rafinasi juga mempertanyakan pihak swasta yaitu PT Pasar Komoditas Jakarta (PKJ) yang menjadi penyelenggara lelang. Anggota Ombudsman Bidang Ekonomi 1 Dadan S. Suharmawijaya mengatakan asosiasi mempertanyakan mengapa penyelenggara bukan dari unsur pemerintah seperti Badan Urusan Logistik (Bulog). "Itu akan kami minta klarifikasi ke pemerintah juga," tuturnya.

Lintas asosiasi pengguna gula rafinasi yang melaporkan kebijakan lelang gula ini terdiri atas beberapa kelompok. Antara lain Asosiasi Industri Makanan dan Minuman Pengguna Gula Rafinasi, Asoasiasi Industri Pengolahan Susu, Asosiasi Industri Roti Biskuit dan Makanan Instan, serta Asosiasi Industri Minuman Ringan.

Dadan menambahkan lintas asosiasi juga mempertanyakan tujuan Kementerian Perdagangan dalam lelang gula rafinasi. Hal itu, kata dia, terkait kesamaan akses di UKM, IKM, dan industri, transparansi, serta upaya mengatasi rembesan. "Tiga tujuan Permendag dalam lelang sepertinya tak terjawab menurut mereka," ujarnya.


Advertising
Advertising

Berita terkait

Harga Naik, Toko Ritel Batasi Penjualan Gula Pasir

5 hari lalu

Harga Naik, Toko Ritel Batasi Penjualan Gula Pasir

Sejumlah toko ritel melakukan pembatasan penjualan gula pasir imbas dari naiknya harga gula.

Baca Selengkapnya

Pedagang Sembako Pasar Palmerah Keluhkan Harga Gula Pasir dan Sagu Naik

8 hari lalu

Pedagang Sembako Pasar Palmerah Keluhkan Harga Gula Pasir dan Sagu Naik

Selain gula pasir, bahan pokok lain yang dikeluhkan adalah keberadaan minyak kita yang hilang dari peredaran.

Baca Selengkapnya

Pedagang Keluhkan Stok Gula Pasir di Pasar

11 hari lalu

Pedagang Keluhkan Stok Gula Pasir di Pasar

Stok gula pasir berkurang di pasar dan supermarket.

Baca Selengkapnya

PT Pabrik Gula Rajawali II di Cirebon Mulai Giling Tebu Pertengahan Mei 2024

12 hari lalu

PT Pabrik Gula Rajawali II di Cirebon Mulai Giling Tebu Pertengahan Mei 2024

Sekretaris Perusahaan PT Pabrik Gula Rajawali II, Karpo B. Nursi, menyatakan pihaknya menargetkan proses penggilingan dimulai pada bulan Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Harga Komoditas Pangan 15 Januari, Cabai hingga Minyak Goreng Kompak Turun

15 Januari 2024

Harga Komoditas Pangan 15 Januari, Cabai hingga Minyak Goreng Kompak Turun

Pantauan harga komoditas pangan per 15 Januari 2024, setelah momen Nataru, beberapa komoditas kompak turun.

Baca Selengkapnya

Bulog: Stok Gula Pasir di Tangerang Krisis Jelang Tahun Baru

26 Desember 2023

Bulog: Stok Gula Pasir di Tangerang Krisis Jelang Tahun Baru

Bulog menyatakan ketersedian gula pasir di Tangerang krisis jelang tahun baru 2024

Baca Selengkapnya

Bapanas Naikan HET Gula, Ini Tanggapan Pengamat

11 November 2023

Bapanas Naikan HET Gula, Ini Tanggapan Pengamat

Badan Pangan Nasional (Bapanas) menyesuaikan harga gula konsumsi di tingkat konsumen sebesar Rp 16.000 per kilogram untuk wilayah Sumatera Utara.

Baca Selengkapnya

Harga Gula Melampaui HET, Pedagang dan Pembeli Mengeluh

10 November 2023

Harga Gula Melampaui HET, Pedagang dan Pembeli Mengeluh

Harga gula terus merangkak naik. Para pedagang dan pembeli mengeluh.

Baca Selengkapnya

Kepala Bapanas Beberkan Sebab Harga Gula Melonjak, dari Kenaikan HPP, Keseimbangan Ekosistem hingga..

7 Oktober 2023

Kepala Bapanas Beberkan Sebab Harga Gula Melonjak, dari Kenaikan HPP, Keseimbangan Ekosistem hingga..

Kepala Bapanas Arief Prasetyo Adi bicara soal kenaikan harga gula pasir belakangan ini. Simak penjelasan lengkap pelaksana tugas Mentan itu di sini.

Baca Selengkapnya

Membuat Odading, Ini 2 Kreasi Resepnya

1 Oktober 2023

Membuat Odading, Ini 2 Kreasi Resepnya

Odading termasuk jenis makanan ringan yang mudah dibuat

Baca Selengkapnya