Gunung Agung di Bali Berstatus Awas, Wisatawan Jauhi Karangasem

Selasa, 26 September 2017 17:06 WIB

Sejumlah warga melihat Gunung Agung dari Desa Batu Niti yang berjarak sekitar 12 kilometer dari gunung berstatus awas itu, Karangasem, Bali, 25 September 2017. Sebagian warga yang tinggal di kawasan rawan bencana di lereng timur laut Gunung Agung masih b

TEMPO.CO, Denpasar -Aktivitas Gunung Agung di Kabupaten Karangasem, Bali berstatus Awas, Level IV, berdampak menurun tingkat penginapan wisatawan. Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Karangasem, I Wayan Tama menyebut kawasan yang paling terdampak, yaitu di Tulamben dan Amed, yang berlokasi di dua kecamatan berbeda. Tulamben di Kecamatan Kubu. Sedangkan Amed di Kecamatan Abang.

"Sudah 80 persen penginapan (di Amed) di-cancel, sisa 20 persen sudah banyak ingin pindah ke Candi Dasa bahkan ke Kuta," katanya, Selasa, 26 September 2017. Tama menambahkan kawasan pesisir Amed termasuk tempat yang strategis untuk menikmati pemandangan Gunung Agung.

Adapun di kawasan Candi Dasa, Karangasem, yang berlokasi jauh dari zona bahaya Gunung Agung, tingkat penginapan menurun 15 persen. Menurut dia, Amed adalah kawasan wisata pesisir di Karangasem yang diminati wisatawan, selain Candi Dasa.

Tama menjelaskan di Kabupaten Karangasem terdapat 3.500 kamar dari jenis penginapan hotel, home stay, vila, maupun pondok. "Untuk di kawasan Amed, kisaran 250 kamar," ujarnya. Kawasan Amed, kata Tama, sampai bulan September 2017 sudah di kisaran 40 persen untuk hunian.

Adapun untuk restoran di kawasan Tulamben dan Amed sudah banyak yang tutup sejak Sabtu, 23 September. "Dampaknya luar biasa, karena tamu (wisatawan) sudah cemas," katanya.

Advertising
Advertising

Menurut Ketua Associations Of The Indonesian Tours and Travel Agencies (ASITA) Bali I Ketut Ardana pariwisata di Bali tidak terganggu seluruhnya akibat naiknya aktivitas Gunung Agung. "Pariwisata Bali masih berjalan dengan baik, karena melihat delapan kabupaten, kota yang lain (di luar Karangasem) berjalan normal seperti biasa," tuturnya.

Ardana menjelaskan saat ini ia mengetahui ada lima negara yang mengeluarkan Travel Advisory. "Australia, New Zealand, Amerika, Inggris, dan Singapura," katanya. Menurut dia peringatan perjalanan tersebut dianggap wajar sebagai imbauan bagi wisatawan asing yang berlibur di Bali.

"Itu kewajiban ingin memberikan informasi terhadap warga negaranya yang ada atau yang akan ke destinasi (wisata di Bali)," tuturnya.

BRAM SETIAWAN

Berita terkait

61 Tahun Lalu Erupsi Gunung Agung Tewaskan Lebih Seribu Orang, Abu Vulkaniknya Sampai Greenland

48 hari lalu

61 Tahun Lalu Erupsi Gunung Agung Tewaskan Lebih Seribu Orang, Abu Vulkaniknya Sampai Greenland

Erupsi Gunung Agung di Bali menewaskan ribuan nyawa dan abu vulkaniknya sampai ke Greenland pada 16 Maret 1963. Ini kilas balik bencana alam itu.

Baca Selengkapnya

Hal yang Harus Dihindari Turis Asing saat Berwisata ke Tempat Suci di Bali

52 hari lalu

Hal yang Harus Dihindari Turis Asing saat Berwisata ke Tempat Suci di Bali

Ketahui hal yang harus dihindari turis asing saat berwisata ke tempat suci di Bali. Jika dilanggar bisa menimbulkan konsekuensi dalam kehidupan.

Baca Selengkapnya

30 Tempat Wisata di Bali Terkini, Populer di Kalangan Wisatawan

12 Desember 2023

30 Tempat Wisata di Bali Terkini, Populer di Kalangan Wisatawan

Tujuan paling populer wisatawan adalah Pulau Bali yang identik dengan keindahan alam dan budaya.

Baca Selengkapnya

6 Tips Liburan Pertama ke Bali agar Tidak Boros

4 Desember 2023

6 Tips Liburan Pertama ke Bali agar Tidak Boros

Tips liburan pertama ke Bali yang paling utama adalah melakukan riset mendalam tentang wisata alam dan kebudayaan di Bali. Berikut informasinya

Baca Selengkapnya

Mengenal Jenis Kopi Tradisional di Bali Pulina, dari yang Paling Kuat hingga Manis

27 November 2023

Mengenal Jenis Kopi Tradisional di Bali Pulina, dari yang Paling Kuat hingga Manis

Berikut ini 4 jenis kopi khas Bali dengan proses yang berbeda-beda dari tanaman biji kopi arabika Kintamani.

Baca Selengkapnya

Lereng Gunung Agung Terbakar, BNPB Ungkap Kendala Pemadaman

29 September 2023

Lereng Gunung Agung Terbakar, BNPB Ungkap Kendala Pemadaman

Lereng Gunung Agung terbakar pada Kamis, 28 September 2023. BPNB mengungkapkan kendala pemadaman.

Baca Selengkapnya

Penjualan Terakhir Toko Buku Gunung Agung Kwitang: Berjam-jam Antre di Pintu Masuk dan Kasir

31 Agustus 2023

Penjualan Terakhir Toko Buku Gunung Agung Kwitang: Berjam-jam Antre di Pintu Masuk dan Kasir

Gerbang masuk gedung Toko Gunung Agung Kwitang sudah ditutup sejak pukul 15 karena pengunjung membeludak.

Baca Selengkapnya

Pura Lempuyang Ditutup 2-6 Agustus 2023, Salah Satu Pura Paling Dihormati di Bali

30 Juli 2023

Pura Lempuyang Ditutup 2-6 Agustus 2023, Salah Satu Pura Paling Dihormati di Bali

Pura Lempuyang akan ditutup pada 2 - 6 Agustus 2023, karena akan diadakan upacara Pujawali. Begini profil salah satu pura yang dihormati di Bali.

Baca Selengkapnya

5 Spot Ayunan di Bali, Menantang Adrenalin demi Lihat Panorama Menakjubkan

18 Juli 2023

5 Spot Ayunan di Bali, Menantang Adrenalin demi Lihat Panorama Menakjubkan

Saat jantung berdebar karena adrenalin meningkat, mata disuguhi pemandangan alam Bali yang menakjubkan. Mau coba?

Baca Selengkapnya

5 Desa di Bali yang Ramai Dikunjungi karena Keindahan Alam dan Budayanya

17 Juli 2023

5 Desa di Bali yang Ramai Dikunjungi karena Keindahan Alam dan Budayanya

Selain Desa Penglipuran yang terkenal dengan kebersihan dan konsep arsitekturnya, terdapat beberapa desa di Bali yang tak kalah indah.

Baca Selengkapnya