Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Dukung Sail Tomini, Kemenag Gelar Gebyar Pesantren Maritim

image-gnews
Pedayung memacu perahunya pada lomba perahu tradisional Festival Boalemo 2015 di Desa Suku Bajo Boalemo, Gorontalo, 12 September 2015. Lomba perahu tradisional tersebut untuk mempromosikan pariwisata di kawasan Suku Bajo Boalemo sekaligus merayakan Sail Tomini 2015. ANTARA/Yusran Uccang
Pedayung memacu perahunya pada lomba perahu tradisional Festival Boalemo 2015 di Desa Suku Bajo Boalemo, Gorontalo, 12 September 2015. Lomba perahu tradisional tersebut untuk mempromosikan pariwisata di kawasan Suku Bajo Boalemo sekaligus merayakan Sail Tomini 2015. ANTARA/Yusran Uccang
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Agama RI memberikan dukungan penuh bagi suksesnya pelaksanaan "Sail Tomini 2015" di Provinsi Sulawesi Tengah, terutama dibuktikan dengan penyelenggaraan "Gebyar Pesantren Maritim" di Kota Palu pada Minggu (13 September 2015).

Informasi dari Kemeterian Agama di Jakarta, Senin (14 Sptember 2015) menyebutkan, keikutsertaan Kemenag dalam perhelatan internasional itu dipercayakan kepada Direktorat Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren, terutama karena kegiatan tersebut terkait dengan kegiatan pembangunan pesantren maritim.

Disebutkan pula, Gebyar Pesantren Maritim bertujuan mensosialisasikan program dan keberadaan pondok pesantren (ponpes) maritim kepada masyarakat, sekaligus merupakan bentuk dukungan Kemenag terhadap penyelenggaraan "Sail Tomini 2015."

Ponpes maritim itu sendiri adalah ponpes yang secara geografis dekat dengan pesisir pantai. Pesantren tersebut tidak hanya mengajarkan materi berupa ayat-ayat tentang kelautan, melainkan lebih menekankan pada aktualisasi nilai-nilai Islam dalam upaya memanfaatkan kekayaan alam serta menjaga kelestariannya.

Ponpes tersebut juga berupaya menjadikan Islam sebagai nilai yang melandasi tingkah laku, bukan hanya sebagai pedoman praktis berlayar atau mencari ikan di laut, namun lebih dari itu untuk membentuk karakter dan internalisasinilai Islam para santri dengan kemandirian ekonomi pesantren maritim.

Menurut Direktur Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren Kemenag Dr H Mohsen, beberapa ponpes di Sulteng menjadi proyek percontohan untuk pengembangan ponpes maritim sehingga bisa dimanfaatkan sebagai tempat studi banding bagi pesantren-pesantren lainnya di Tanah Air.

Terkait "Gebyar Pesantren Maritim" pada 13 Desember 2015, disebutkan bahwa acara tersebut dilaksanakan dengan kegiatan berupa jalan santai dan karnaval kendaraan hias dengan start dan finish di Anjungan Pantai Talise Kota Palu pada pukul 07.00 hingga 09.00 Wita.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Jalan santai diikuti oleh ribuan santri, ustad/kiayi, murid dan guru madrasah, jamaah majlis taklim, pegawai Kemenag Provinsi Sulteng dan Kabupaten/Kota serta masyarakat umum setempat.

Selain itu dilaksanakan "Music performance" dari grup band "Wali" pada jam 10.00 Wita di Anjungan Pantai Talise Kota Palu. Wali merupakan kelompok band anak muda yang personelnya adalah santri alumni pondok pesantren.

Pada kesempatan itu Kemenag juga memberikan bantuan operasional ponpes dan insentif untuk para ustadz dari 40 ponpes maritim di seluruh Indonesia. Sebanyak 20 di antaranya adalah ponpes maritim yang berada di Provinsi Sulteng.

Selain itu Kemenag menyelenggarakan "Pesantren Maritim Ekspo" mulai 14 hingga 19 September 2015 di Parigi Moutong bersama kementerian dan lembaga lain dengan menampilkan aneka produk dan karya santri yang terkait dengan kemaritiman.

ANTARA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Rusak Kena Gempa Palu, Rekonstruksi Bandara Mutiara Sis Al-Jufri Selesai Tahun Ini

6 hari lalu

Kondisi terkini Bandar Udara Mutiara SIS Al-Jufrie di Palu, Sulawesi Tengah, yang terdampak gempa dan tsunami. Pagi ini, Rabu, 10 Oktober 2018, bandara itu sudah beroperasi kembali dan didarati pesaeat komersial. TEMPO/Francisca Christy Rosana
Rusak Kena Gempa Palu, Rekonstruksi Bandara Mutiara Sis Al-Jufri Selesai Tahun Ini

Bandara Mutiara Sis Al-Jufri Palu bakal segera diresmikan pasca terdampak Gempa Palu pada 2018 silam yang memakan banyak korban.


Nostalgia Lewat Pameran Naruto di Singapura Mulai 28 Maret, Ada Apa Saja?

6 hari lalu

Cuplikan video Naruto dalam rangka perayaan ulang tahun ke-20 pada Senin, 3 Oktober 2022. Foto: YouTube Studio Pierrot.
Nostalgia Lewat Pameran Naruto di Singapura Mulai 28 Maret, Ada Apa Saja?

Dari tanggal 28 Maret hingga 30 Juni 2024, pengunjung dapat menyaksikan memoar perjalanan Naruto, salah satu serial manga terlaris sepanjang masa


Ditjen Bimas Hindu Bahas Peradilan Agama Hindu dengan PPTKHI

8 hari lalu

Ditjen Bimas Hindu Bahas Peradilan Agama Hindu dengan PPTKHI

Tercapai tiga rekomendasi yang disepakati 13 PTKH.


Ditjen Bimas Hindu Bahas Juknis Pelaksanaan Pendidikan Widyalaya

9 hari lalu

Ditjen Bimas Hindu Bahas Juknis Pelaksanaan Pendidikan Widyalaya

Ditjen Bimas Hindu berupaya menyelesaikan 13 regulasi turunan dari Peraturan Menteri Agama Nomor 2 Tahun 2024 tentang Pendidikan Widyalaya.


Pameran China Homelife Berakhir, Sejumlah Perusahaan Tiongkok Diklaim Akan Berinvestasi

11 hari lalu

Ruko-ruko yang menampilkan produk di sektor bangunan, elektronik, kebutuhan rumah tangga dan furniture. Pameran berada di JIExpo, Jakarta sejak 13 Maret 2024, berakhir pada Sabtu, 16 Maret 2024. Tempo/Aisyah Amira Wakang.
Pameran China Homelife Berakhir, Sejumlah Perusahaan Tiongkok Diklaim Akan Berinvestasi

Sebanyak 400 produsen dari Tiongkok serta lokal mengikuti China Homelife. Sejumlah perusahaan Tiongkok diklaim akan berinvestasi di Indonesia.


Artefak Rasulullah Dipamerkan di Batam, Mulai dari Cambuk hingga Tapak Kaki

12 hari lalu

Cambuk peninggalan Nabi Muhammad SAW yang digunakan saat berkuda salah satu artefak yang ditampilkan dalam acara BISPO 2024 di Dang Anom Kota Batam, dari 15-17 Maret 2024. TEMPO/Yogi Eka Sahputra
Artefak Rasulullah Dipamerkan di Batam, Mulai dari Cambuk hingga Tapak Kaki

Pameran benda peninggalan Rasulullah ini pertama kali diselenggarakan di Kota Batam, berlangsung hanya tiga hari.


Gus Miftah Vs Kemenag Soal Penggunaan Pengeras Suara, Bagaimana Awal Mulanya?

15 hari lalu

Sumber: PWNUJatim.or.id
Gus Miftah Vs Kemenag Soal Penggunaan Pengeras Suara, Bagaimana Awal Mulanya?

Perseteruan Gus Miftah dan Kemenag soal penggunaan pengeras suara selama Ramadan menarik perhatian publik. Bagaimana awal mulanya?


Pameran Produk Bangunan Hingga Mebel di JIExpo, Banyak Produk Tiongkok

15 hari lalu

Ruko-ruko yang menampilkan produk di sektor bangunan, elektronik, kebutuhan rumah tangga dan furniture. Pameran berada di JIExpo, Jakarta sejak 13 Maret 2024, berakhir pada Sabtu, 16 Maret 2024. Tempo/Aisyah Amira Wakang.
Pameran Produk Bangunan Hingga Mebel di JIExpo, Banyak Produk Tiongkok

Pameran dagang internasional digelar di JIExpo Kemayoran, Jakarta sejak Rabu, 13 Maret 2024 hingga Sabtu, 16 Maret 2024.


Pameran Dagang Pembangunan dan Dekorasi Skala Internasional Dibuka Hari Ini

16 hari lalu

Wakil Direktur Departemen Perdagangan, Provinsi Guangdong, Tiongkok, Shuang Dehui (nomor 5 dari kiri) membuka pameran dagang berskala internasional di JIExpo, Jakarta pada Rabu, 13 Maret 2024. Tempo/Aisyah Amira Wakang.
Pameran Dagang Pembangunan dan Dekorasi Skala Internasional Dibuka Hari Ini

Pameran Building and Decoration Expo (BD Expo), Appliances and Electronic Show (AES), serta China Homelife Indonesia digelar di JIExpo, Jakarta pada Rabu, 13 Maret 2024.


Kemenag Salurkan 34 Ribu Mushaf Al-Qur'an dan Surah Yasin

16 hari lalu

Pengunjung melihat Al Quran pada Gebyar Nuzulul Quran di kantor Kementerian Agama, Jakarta, Selasa 11 April 2023. Gebyar Nuzulul Quran tersebut menampilkan sembilan mushaf fenomenal yang saat ini menjadi koleksi Bayt Al-Quran Kementerian Agama. ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga
Kemenag Salurkan 34 Ribu Mushaf Al-Qur'an dan Surah Yasin

Jumlah tesebut masing-masing terdiri atas 17 ribu Mushaf Al-Qur'an dan 17 ribu Surah Yasin.