Ramadan, Bandara Soekarno-Hatta Operasikan Lounge Umrah

Reporter

Kamis, 18 Juni 2015 08:33 WIB

TEMPO/Yosep Arkian

TEMPO.CO, Tangerang - Lounge khusus jemaah umrah kini telah beroperasi di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten. Meski pembangunan belum begitu sempurna, PT Angkasa Pura II, pengelola Bandara Soekarno-Hatta, beralasan, fasilitas baru ini sengaja dioperasikan pada Ramadan untuk menampung jemaah umrah yang jumlahnya biasanya membeludak.

"Sudah bisa digunakan, kami juga sudah melakukan tahap sosialisasi," ujar Senior General Manager Bandara Soekarno-Hatta Zulfahmi, Kamis, 18 Juni 2015.

Lounge umrah ini dibangun di atas lahan seluas 1.900 meter persegi yang berada di Jalan C4 Bandara Soetta, tepat di belakang proyek stasiun bandara itu. Dari dua lantai yang dibangun, baru lantai satu yang sudah siap digunakan.

Zulfahmi mengatakan lounge ini dibangun untuk memecah kepadatan penumpang di terminal yang setiap hari di dominasi jemaah umrah. "Setiap hari ada 2.000 anggota jemaah umrah dari berbagai maskapai memadati bandara," ucapnya.

Jumlah ini, tutur dia, akan meningkat berlipat-lipat pada bulan suci Ramadan. "Puncak jemaah umrah memang terjadi pada bulan suci Ramadan," kata Zulfahmi.

Selama ini, ujar Zulfahmi, jemaah umrah dan keluarga yang mengantar ke bandara cukup memadati area Terminal II D, E, dan F. "Kadang mereka menggunakan lobi terminal, lantai ruang tunggu untuk duduk ataupun selonjoran. Tentunya ini cukup mengganggu pengguna jasa bandara yang lain," ucapnya.

Dengan disiapkannya fasilitas baru ini, Zulfahmi berharap penumpang pesawat khusus jemaah umrah bisa lebih tertib dan rapi. "Dalam holding room nanti, kami siapkan ruang VIP dan ruang tunggu keluarga yang mengantar," katanya.

Zulfahmi memastikan lounge umrah ini berbeda dengan terminal khusus haji yang pernah tersedia di Bandara Soetta. "Ini hanya ruangan tunggu yang dilengkapi dengan fasilitas. Tak ada fasilitas Bea-Cukai dan Imigrasi," ujarnya. Lantaran lounge umrah berada di luar terminal, pengelola akan menyiapkan armada bus untuk mengantar jemaah melakukan check-in pesawat." Angkutan ini gratis," tuturnya.

JONIANSYAH

Berita terkait

Bandara di Jepang Ini Tak Pernah Kehilangan Bagasi Penumpang, Apa Rahasianya?

1 jam lalu

Bandara di Jepang Ini Tak Pernah Kehilangan Bagasi Penumpang, Apa Rahasianya?

Bandara Internasional Kansai Jepang pertama kali dibuka pada 1994, dan diperkirakan melayani 28 juta penumpang per tahun.

Baca Selengkapnya

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Masih Ditutup hingga Besok

19 jam lalu

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Masih Ditutup hingga Besok

Penutupan sementara operasional Bandara Sam Ratulangi Manado kembali diperpanjang hingga besok, Sabtu, 4 Mei 2024 pukul 18.00 WITA.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Dipangkas, Bagaimana Dampaknya ke Pertumbuhan Ekonomi Daerah?

19 jam lalu

17 Bandara Internasional Dipangkas, Bagaimana Dampaknya ke Pertumbuhan Ekonomi Daerah?

Direktur Utama InJourney Airports, Faik Fahmi mengatakan pemangkasan jumlah bandara internasional tidak bepengaruh signifikan ke ekonomi daerah.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Turun Status karena Sepi Kunjungan Wisman, Ini Kata Kemenhub

21 jam lalu

17 Bandara Internasional Turun Status karena Sepi Kunjungan Wisman, Ini Kata Kemenhub

Lesunya aktivitas kunjungan wisman ke 17 bandara internasional membuat Kemenhub menurunkan status penggunaan bandara menjadi bandara domestik.

Baca Selengkapnya

Penumpang Ketahuan Bawa Ular saat akan Naik Pesawat, Disembunyikan di Celana

23 jam lalu

Penumpang Ketahuan Bawa Ular saat akan Naik Pesawat, Disembunyikan di Celana

Keamanan bandara menggunakan Advanced Imaging Technology (AIT) untuk mendeteksi kejanggalan pada penumpang itu sebelum naik pesawat.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Turun Status, Bukti Pemerintah Gagal Undang Wisatawan Asing?

1 hari lalu

17 Bandara Internasional Turun Status, Bukti Pemerintah Gagal Undang Wisatawan Asing?

Keputusan Kemehub menurunkan status 17 bandara internasional menjadi bandara domestik dinilai sebagai langkah yang tepat. Kenapa?

Baca Selengkapnya

Yogyakarta International Airport Jadi Satu-satunya Bandara Internasional di DIY-Jateng, Ini Kata Sultan HB X

1 hari lalu

Yogyakarta International Airport Jadi Satu-satunya Bandara Internasional di DIY-Jateng, Ini Kata Sultan HB X

Yogyakarta International Airport sebagai satu-satunya bandara internasional di wilayah ini menjadi peluang besar bagi Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

1 hari lalu

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

BPS mencatat hanya 169 wisatawan mancanegara yang menggunakan 17 Bandara yang kini turun status menjadi Bandara domestik.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

2 hari lalu

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto saat melakukan kunjungan kerja di London, bertemu dengan Menteri Perdagangan Inggris The Rt. Hon. Greg Hands MP

Baca Selengkapnya

Dampak Erupsi Gunung Ruang, 5 Bandara di Sulawesi Masih Ditutup Sementara Hari Ini

2 hari lalu

Dampak Erupsi Gunung Ruang, 5 Bandara di Sulawesi Masih Ditutup Sementara Hari Ini

Sejumlah bandara di wilayah udara Sulawesi masih ditutup operasionalnya hari ini akibat sebaran abu vulkanik dari Gunung Ruang yang kembali erupsi. AirNav Indonesia mengumumkan setidaknya ada lima bandara di wilayah Sulawesi yang penutupan operasionalnya diperpanjang.

Baca Selengkapnya