Dukung Aturan TKDN, Asus Siap Produksi di Batam  

Reporter

Selasa, 21 April 2015 21:06 WIB

Asus luncurkan Zenfone 2 di Jakarta, 21 April 2015. Tempo/Erwin zachri

TEMPO.CO, Jakarta - Perusahaan teknologi Asus siap memproduksi smartphone di Batam jika pemerintah sudah memutuskan untuk menerapkan aturan 40 persen Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN) pada perangkat 4G yang dijual di Indonesia.

"Kita sudah siap. Tinggal tunggu ketok palu (pemerintah terapkan aturan TKDN 40 persen)," kata Country Product Group Leader Asus Indonesia Juliana Chen di sela peluncuran ZenFone 2 yang sudah menerapkan teknologi 4G, di Jakarta, Selasa, 21 April 2015.

Juliana mengatakan pabrik tersebut bekerja sama dengan pihak lain. Namun dia tidak mau menyebutkan perusahaan rekanan itu.

Ia mengatakan jika perusahaan asal Taiwan ini tidak memenuhi aturan tersebut maka tidak bisa mengimpor barang dari luar negeri. Namun, Juliana menambahkan, perusahaannya menunggu sampai aturan itu benar-benar diterapkan.

Menurut rencana aturan tersebut akan diterapkan pada 2017. Perusahaan lain, Oppo, juga sudah berencana untuk membuat pabrik di Indonesia untuk memenuhi aturan tersebut.

Pada bagian lain, Juliana mengatakan pada tahun 2015, perusahaannya menargetkan penjualan smartphone sebesar 8 juta unit, naik dratis dari tahun sebelumnya hanya 1,6 juta unit.

Ia optimis target tersebut bisa dicapai karena pada 2013 penjualan produknya hanya ribuan unit, tapi meningkat drastis pada 2014.

Selain itu, pada awal tahun ini, penjualan smarthpone-nya cukup baik. Apalagi, ZenFone 2 diperkirakan juga akan memperoleh penjualan yang cukup signifikan. Menurut Juliana, permintaan terhadap produk baru tersebut cukup tinggi, bahkan sebelum resmi diluncurkan.

ANTARA

Berita terkait

Empat Alasan Halokas Bantu Tingkatkan Bisnis

20 Mei 2022

Empat Alasan Halokas Bantu Tingkatkan Bisnis

Halokas memiliki beragam fitur menarik. Antara lain pencatatan inventori, pengeluaran dan utang piutang, hingga pinjaman modal.

Baca Selengkapnya

Tambah Fasilitas, Operator Seluler Siap Layani Mudik Lebaran 2018

6 Juni 2018

Tambah Fasilitas, Operator Seluler Siap Layani Mudik Lebaran 2018

Operator seluler telah melakukan berbagai persiapan di semua jalur mudik pada lebaran 2018.

Baca Selengkapnya

Asosiasi Bisnis Seluler Akan Demo ke Istana Tuntut Permen Dihapus

2 April 2018

Asosiasi Bisnis Seluler Akan Demo ke Istana Tuntut Permen Dihapus

Kesatuan Bisnis Seluler Indonesia menuntut dihapusnya Permen Kominfo soal pembatasan jumlah maksimal kartu operator seluler.

Baca Selengkapnya

Registrasi Kartu Prabayar Bisa Lacak Penyebar Hoax

2 November 2017

Registrasi Kartu Prabayar Bisa Lacak Penyebar Hoax

Registrasi kartu prabayar dapat berfungsi melacak para penjahat di bidang komunikasi dan penyebar hoax.

Baca Selengkapnya

Toshiba Luncurkan Regulator LDO 1.3 A

5 Desember 2016

Toshiba Luncurkan Regulator LDO 1.3 A

Salah satu anak perusahaan Toshiba (TOKYO:6502), Toshiba Storage & Device Solutions Company, hari ini, Senin,4 Desember meluncurkan regulator CMOS

Baca Selengkapnya

LG V20 Terjual 20 Ribu Unit Tiap Hari  

14 November 2016

LG V20 Terjual 20 Ribu Unit Tiap Hari  

Angka penjualannya dua kali lipat dari versi LG V10.

Baca Selengkapnya

Vivo Gandeng Erafone Tingkatkan Layanan Pengguna  

3 November 2016

Vivo Gandeng Erafone Tingkatkan Layanan Pengguna  

Brand ponsel asal China Vivo menggandeng toko retail Erafone dalam memasarkan produknya di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Perangkat Diduga Galaxy Note 7 Muncul di Situs Samsung  

20 Juni 2016

Perangkat Diduga Galaxy Note 7 Muncul di Situs Samsung  

Sebuah perangkat diduga merupakan smartphone Galaxy Note 7 terlihat di situs resmi perusahaan asal Korea Selatan, Samsung.

Baca Selengkapnya

Huawei Honor 5A Catatkan 11 Juta Registrasi Penjualan  

20 Juni 2016

Huawei Honor 5A Catatkan 11 Juta Registrasi Penjualan  

Smartphone terbaru Huawei Honor 5A, yang diluncurkan akhir pekan lalu, mencatatkan 11 juta registrasi untuk program penjualan cepat (flash sale).

Baca Selengkapnya

Kemenperin Tetapkan Dua Skema Komponen Lokal Ponsel 4G

15 Juni 2016

Kemenperin Tetapkan Dua Skema Komponen Lokal Ponsel 4G

Kementerian Perindustrian akhirnya menetapkan skema Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) ponsel 4G menjadi dua pilihan dari sebelumnya lima pilihan.

Baca Selengkapnya