Libur Akhir Tahun, Turis Belanjakan Rp 150 Triliun

Minggu, 14 Desember 2014 05:42 WIB

Sejumlah wisatawan menaiki perahu untuk berkeliling pantai di Teluk Hijau, Desa Sarongan, Kecamatan Pasanggaran, Banyuwangi, Jawa Timur. Sabtu 1 November 2014. TEMPO/Aditya Herlambang Putra

TEMPO.CO , Jakarta:Ketua Umum Asosiasi Perusahaan Perjalanan Wisata, Asnawi Bahar, memprediksi sekitar 50 juta wisatawan domestik akan berlibur selama masa Natal 2014 dan Tahun Baru 2015. Dengan jumlah wisatawan sebanyak itu, diperkirakan transaksi keuangannya bakal mencapai Rp 150 triliun. “Biasanya setiap wisatawan rata-rata menghabiskan duit Rp 3 juta,” kata dia ketika dihubungi kemarin. (Baca: Promosi Pariwisata Banten Tahun 2015)



Asnawi menjelaskan, angka wisatawan dan uang yang dibelanjakan itu naik dua kali lipat dibandingkan masa libur di luar Natal dan Tahun Baru. "Peak season liburan Natal dan Tahun Baru itu berlangsung selama 15 hari," kata dia. (Baca:WisataLokal, Aplikasi Anyar untuk Pandu Turis )



Menurut Asnawi, tujuan favorit wisata masih dipegang oleh Bali, Yogyakarta, Mataram, Medan, Padang, dan di sekitaran DKI Jakarta seperti Bandung. Sementara wilayah pariwisata baru yang mulai menjadi tujuan favorit di antaranya Raja Ampat, Papua Barat. "Tapi persoalannya, jaraknya terlalu jauh," kata Asnawi. (Baca: Pramugari AirAsia Disiram Air Panas, Ini Sebabnya )

Kendati Natal dan Tahun Baru menjadi masa puncak keuntungan bagi industri pariwisata,
Wakil Sekretaris Jenderal Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia, Carla Parengkuan, mengatakan tingkat hunian hotel tidak akan terkerek sampai 100 persen. “Paling banter 65-70 persen,” kata dia kepada Tempo. (Baca:KAI Siaga 12 Titik Rawan Banjir Saat Natal dan Tahun Baru)



Menurut Carla, selama ini rata-rata tingkat hunian hotel di masa libur akhir tahun memang belum pernah mencapai 100 persen. Tingkat hunian hotel, kata dia, sepenuhnya tergantung dari paket yang ditawarkan pengelola. Jika paket liburan yang ditawarkan bagus, tentu bisa menarik penghuni. “Yang paling tinggi, ya, tetap Bali dan Yogyakarta,” ujar dia. (Baca:Jelang Tahun Baru, Rumah Sakit Siaga Korban Miras )

KHAIRUL ANAM

Topik terhangat:
Kapal Selam Jerman | Kasus Munir | Rekening Gendut Kepala Daerah | Perpu Pilkada

Berita terpopuler lainnya:
Inikah Transaksi Rekening Gendut Foke?
Beri Jalan ke Jokowi, Sultan Yogya Dipuji Habis
Refly dan Todung Seleksi Hakim MK, Jokowi Diprotes
Cerita Ahok Saat Kaca Spionnya Dicoleng

Advertising
Advertising

Berita terkait

KAI Commuter Layani 14,8 Juta Penumpang KRL Selama Periode Natal dan Tahun Baru

9 Januari 2024

KAI Commuter Layani 14,8 Juta Penumpang KRL Selama Periode Natal dan Tahun Baru

Selama hari libur Nataru data volume pengguna tertinggi pada 30 Desember 2023 yaitu sebanyak 859.564 penumpang KRL.

Baca Selengkapnya

Akhir Libur Nataru, 500 Ribu Kendaraan Telah Kembali ke Jabotabek

3 Januari 2024

Akhir Libur Nataru, 500 Ribu Kendaraan Telah Kembali ke Jabotabek

Jasa Marga mencatatkan sebanyak 515.778 kendaraan kembali ke wilayah Jabotabek setelah libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023/2024.

Baca Selengkapnya

Tahun Baru, 34 Ribu Orang Penumpang Naik Kereta dari Yogyakarta

3 Januari 2024

Tahun Baru, 34 Ribu Orang Penumpang Naik Kereta dari Yogyakarta

PT KAI (Daop) 6 Yogyakarta mencatat sebanyak 34.034 orang naik kereta api (KA) dari seluruh stasiun di wilayah tersebut pada Senin, 1 Januari 2024.

Baca Selengkapnya

Kereta Cepat Whoosh Layani 220.227 Penumpang pada Natal dan Tahun Baru

3 Januari 2024

Kereta Cepat Whoosh Layani 220.227 Penumpang pada Natal dan Tahun Baru

PT KCIC mengapresiasi minat masyarakat yang menjadikan Whoosh sebagai pilihan utama selama libur Nataru.

Baca Selengkapnya

Puncak Arus Balik, Waspadai Gelombang Tinggi di Selat Bangka

1 Januari 2024

Puncak Arus Balik, Waspadai Gelombang Tinggi di Selat Bangka

Saat arus balik, tinggi gelombang hingga tujuh hari ke depandi sekitar perairan Selat Bangka diprakirakan berkisar 0.5 hingga 0.75 meter.

Baca Selengkapnya

Liburan Tahun Baru, 32 Ribu Tiket Kereta dari Semarang Masih Tersedia

1 Januari 2024

Liburan Tahun Baru, 32 Ribu Tiket Kereta dari Semarang Masih Tersedia

PT KAI Daerah Operasi 4 Semarang menjelaskan bahwa hingga kini masih ada sekitar 32 ribu tiket kereta untuk keberangkatan periode 1-7 Januari 2024.

Baca Selengkapnya

Hari Ini Puncak Arus Balik Libur Nataru, Jasa Marga: 140 Ribu Kendaraan Bakal Masuk ke Jakarta

1 Januari 2024

Hari Ini Puncak Arus Balik Libur Nataru, Jasa Marga: 140 Ribu Kendaraan Bakal Masuk ke Jakarta

Jasa Marga memprediksi puncak arus balik libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 bakal jatuh pada hari ini, 1 Januari 2024.

Baca Selengkapnya

Mudik Natal dan Tahun Baru, PLN Siapkan 624 SPKLU di 411 Titik

1 Januari 2024

Mudik Natal dan Tahun Baru, PLN Siapkan 624 SPKLU di 411 Titik

PLN telah menyiapkan 624 unit Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di 411 titik lokasi untuk pengisian daya kendaraan listrik.

Baca Selengkapnya

Dishub Yogyakarta Siapkan Rekayasa Lalu Lintas di Malam Tahun Baru

29 Desember 2023

Dishub Yogyakarta Siapkan Rekayasa Lalu Lintas di Malam Tahun Baru

Ratusan ribu kendaraan dari berbagai daerah tercatat sudah memasuki wilayah Yogyakarta pada masa libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Simak Rekayasa Lalu Lintas Arus Mudik dan Balik Tahun Baru 2024

29 Desember 2023

Simak Rekayasa Lalu Lintas Arus Mudik dan Balik Tahun Baru 2024

Pengaturan lalu lintas ini berupa pembatasan operasional angkutan barang di jalan tol dan non tol, serta sistem jalur dan lajur pasang surut atau contraflow.

Baca Selengkapnya