Semester I 2014, Laba Astra Melonjak 11 Persen  

Reporter

Jumat, 25 Juli 2014 09:33 WIB

Presdir PT. Astra Daihatsu Motor Sudirman (tengah) didampingi CEO PT. Astra International Daihatsu Djoni Bunarto Tjondro (kiri) dan Direktur Senior Eksekutif PT.cAstra Daihatsu Motor Takashi Nomoto (kanan) secara simbolis meluncurkan mobil Astra Daihatsu Ayla di Jakarta, Senin (9/9). ANTARA/Yudhi Mahatma

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Direktur PT Astra International Tbk, Prijono Sugiarto, menyatakan bahwa perusahaannya mencatatkan laba Rp 9,8 triliun sepanjang semester I 2014. "Jumlah ini naik 11 persen dari periode yang sama pada tahun lalu, yaitu sebesar Rp 8,8 triliun," kata Prijono dalam keterangan tertulis yang diterima Tempo, Kamis, 24 Juli 2014.

Pendapatan bersih Astra pada semester pertama 2014 mencapai Rp 101,5 triliun, naik 8 persen dibandingkan dengan periode yang sama pada 2013, yakni sebesar Rp 94,3 triliun. Namun, bisnis utama perseroan, yaitu bidang otomotif, justru mengalami penurunan laba sebesar 4 persen menjadi Rp 4 triliun.

"Bisnis Grup Astra mencatat hasil yang beragam pada semester pertama 2014 ini meskipun volume operasional masih tinggi. Kinerja keuangan hingga akhir tahun diperkirakan masih baik walaupun kompetisi pada pasar mobil masih tinggi," kata Prijono.

Total penjualan mobil nasional meningkat sebesar 7 persen menjadi 642.000 unit. Penjualan mobil Grup Astra, yaitu Toyota, Daihatsu, Isuzu, UD Trucks dan Peugeot, naik 4 persen menjadi 334.000 unit dengan pangsa pasar 52 persen. Sepanjang semester I 2014, Astra juga meluncurkan sebelas model mobil baru dan tujuh model facelift. (Baca juga: Astra Ekspor Perdana Avanza ke Timur Tengah)

Penjualan sepeda motor nasional naik 7 persen menjadi 4,2 juta unit. Penjualan sepeda motor Honda keluaran PT Astra Honda Motor naik 11 persen menjadi 2,6 juta unit dengan pangsa pasar 62 persen. Di semester I 2014 ini, PT Astra Honda Motor meluncurkan sebelas model facelift. (Baca juga : Saham-saham Pencetak Laba)

INDRI MAULIDAR

Baca juga :
Jokowi Bertemu SBY Bahas Transisi Usai Lebaran
Mekanisme Pemilihan Kabinet Jokowi-Kalla
Petisi Netizen Minta PKS Dikucilkan di Parlemen
Akhir Masa Jabatan Jokowi, Tujuh Perda Disahkan








Advertising
Advertising

Berita terkait

BRI Optimis Tumbuh Lebih Baik di Tahun 2024

5 Februari 2024

BRI Optimis Tumbuh Lebih Baik di Tahun 2024

BRI menerapkan secara konsisten strategi just right liquidity

Baca Selengkapnya

Mengenal Apa Itu Performance Review, Tujuan, dan Tips Mempersiapkannya

2 Januari 2024

Mengenal Apa Itu Performance Review, Tujuan, dan Tips Mempersiapkannya

Performance review adalah penilaian yang dilakukan untuk mengetahui kinerja karyawan di suatu perusahaan. Ini tujuan dan tips mempersiapkannya.

Baca Selengkapnya

Astra Rampungkan Akuisisi OLX Classifieds, Astra Digital Mobil Kuasai 99,98 Persen

12 Agustus 2023

Astra Rampungkan Akuisisi OLX Classifieds, Astra Digital Mobil Kuasai 99,98 Persen

PT Astra International Tbk (Astra) telah menyelesaikan akuisisi PT Tokobagus melalui anak usaha Astra.

Baca Selengkapnya

Check Up Rutin Salah Satu Cara Investasi untuk Karyawan Perusahaan

19 Juni 2023

Check Up Rutin Salah Satu Cara Investasi untuk Karyawan Perusahaan

Kesehatan karyawan menjadi faktor penentu kemajuan suatu bisnis. Lakukan Medical Chek up rutin karyawan bisa menguntungkan perusahaan.

Baca Selengkapnya

Ini Kunci BRI Cetak Laba Tinggi di Kuartal I 2023

8 Mei 2023

Ini Kunci BRI Cetak Laba Tinggi di Kuartal I 2023

Kinerja perseroan semakin efisien dan berfokus pada segmen mikro.

Baca Selengkapnya

SeaBank Capai Kinerja Positif, Laba Meningkat Hingga 186 Persen

7 April 2023

SeaBank Capai Kinerja Positif, Laba Meningkat Hingga 186 Persen

Untuk pertama kalinya SeaBank berhasil membukukan laba sebelum pajak penghasilan.

Baca Selengkapnya

bank bjb Catat Kinerja Solid sepanjang 2022

28 Februari 2023

bank bjb Catat Kinerja Solid sepanjang 2022

Terdapat berbagai faktor yang membuat bank bjb bertumbuh kian kuat dan positif.

Baca Selengkapnya

Tujuh Strategi Transformasi BNI di Tahun 2023

12 Februari 2023

Tujuh Strategi Transformasi BNI di Tahun 2023

Berpedoman kepada tujuh kebijakan strategis, BNI optimistis akan mencetak kinerja yang lebih baik di tahun 2023.

Baca Selengkapnya

Astra Internasional Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan Baru dan Mahasiswa, Cek Syaratnya

27 November 2022

Astra Internasional Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan Baru dan Mahasiswa, Cek Syaratnya

PT Astra Internasional Tbk membula lowongan kerja untuk lulusan baru dan mahasiswa. Lowongan ini terbuka untuk posisi accounting and tax.

Baca Selengkapnya

IHSG Hari Ini Diprediksi Balik Arah, Berpotensi Menguat sampai 7.130

8 November 2022

IHSG Hari Ini Diprediksi Balik Arah, Berpotensi Menguat sampai 7.130

IHSG diperkirakan bakal melanjutkan pola uptrend yang terjadi sejak pertengahan Oktober 2022.

Baca Selengkapnya