Rute Internasional yang Ditembus Citilink

Reporter

Editor

Muchamad Nafi

Jumat, 24 Januari 2014 21:13 WIB

Pesawat Citilink saat melakukan tinggal landas dalam penerbangan perdana, di Bandar Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur (10/1). TEMPO/Imam Sukamto

TEMPO.CO, Jakarta - Maskapai penerbangan nasional berbiaya murah (low-cost carrier/LCC), PT Citilink Indonesia, segera membuka rute-rute baru di kawasan Asia Tenggara pada semester pertama 2014. Direktur Utama Citilink, Arif Wibowo, mengatakan ada tiga rute regional tujuan Citilink yakni Kuala Lumpur, Malaysia; Singapura; dan Perth, Australia.

Arif mengatakan rute-rute baru tersebut sedang dalam pengurusan perizinan di Kementerian Perhubungan. "Mudah-mudahan Maret dan April sudah bisa dimulai dengan basis Surabaya ke Malaysia dan Surabaya ke Singapura," kata Arif, Jumat, 24 Januari 2014.

Untuk terbang ke Perth, Australia, kata Arif, "ada banyak hal yang harus dipenuhi, terutama mengenai teknis operasionalnya". Rencananya, penerbangan ke Negeri Kanguru itu bertolak dari Denpasar.

Selain berupaya menembus jalur regional, Citilink juga akan membuka rute baru dalam negeri, terutama ke Indonesia wilayah Timur. Sejumlah kota menjadi pusat penetrasi Citilink, di antaranya Kupang, Makassar, dan Manado. Pada tahap pertama, yakni bulan April, maskapai itu akan mulai terbang dengan rute Surabaya-Manado dan Surabaya-Palu.

Untuk mendukung penetrasi pasarnya, Citilink pun berencana menambah delapan unit pesawat. Saat ini, perusahaan itu memiliki 24 armada dengan jenis Airbus A320. Pesawat ini dinilai lebih efisien dan cocok dengan segmen LCC. "Airbus A320 ini memiliki kapasitas 180 tempat duduk yang semuanya berkelas ekonomi," ujarnya.

Setiap tahun, Citilink menargetkan sepuluh unit Airbus A320 baru. Pada 2017, Arif berharap perusahaan sudah memiliki minimal 70 unit Airbus A320 yang harganya mencapai US$ 40 juta per unit.

AYU PRIMA SANDI



Berita lain:
Apa Kata Megawati Soal Hubungannya dengan SBY?
Benarkah Tenda SBY di Sinabung Rp 15 Miliar?
Jurus Tiga Baskom Ahok Jika Sodetan Ditolak
Ani Yudhoyono Minta Maaf Pun Tuai Komentar
SBY Percaya Klenik Diulas di Washington Post
Isyarat Tepuk Punggung Wapres Boediono ke Jokowi

Berita terkait

Garuda Terima Suntikan Pemerintah Rp 7,5 Triliun, Duit Dipakai untuk Restorasi Pesawat

20 Desember 2022

Garuda Terima Suntikan Pemerintah Rp 7,5 Triliun, Duit Dipakai untuk Restorasi Pesawat

Pada April lalu, bos Garuda menekankan PMN tidak akan digunakan untuk membayar utang-utang perseroan.

Baca Selengkapnya

Garuda Terima PMN Rp 7,5 Triliun, Restrukturisasi Ditargetkan Selesai Akhir Tahun

20 Desember 2022

Garuda Terima PMN Rp 7,5 Triliun, Restrukturisasi Ditargetkan Selesai Akhir Tahun

Pemerintah mengucurkan PMN Rp 7,5 triliun kepada Garuda setelah perusahaan maskpai itu lolos penundaan kewajiban pembayawan utang (PKPU).

Baca Selengkapnya

Bos Garuda Ingin PMN Rp 7,5 Triliun Segera Cair Agar Bisa Tambah Pesawat dan Karyawan

6 Desember 2022

Bos Garuda Ingin PMN Rp 7,5 Triliun Segera Cair Agar Bisa Tambah Pesawat dan Karyawan

Pemerintah akan mengucurkan PMN kepada Garuda senilai Rp 7,5 triliun pada tahun ini.

Baca Selengkapnya

Jelang KTT G20, Garuda Optimalkan Kelancaran Operasional Penerbangan di Bali

11 November 2022

Jelang KTT G20, Garuda Optimalkan Kelancaran Operasional Penerbangan di Bali

Masyarakat diimbau secara berkala melakukan pengecekan jadwal penerbangan, khususnya pada periode gelaran KTT G20.

Baca Selengkapnya

Garuda Yakin Bakal Kantongi Tambahan Modal Rp 14,4 Triliun dari Rights Issue

20 Oktober 2022

Garuda Yakin Bakal Kantongi Tambahan Modal Rp 14,4 Triliun dari Rights Issue

Dalam aksi korporasi itu, Garuda akan melaksanakan rights issue sebanyak dua kali.

Baca Selengkapnya

Garuda Geber Pendapatan dari Bisnis Kargo Usai Jumlah Penumpang Tergerus

20 Oktober 2022

Garuda Geber Pendapatan dari Bisnis Kargo Usai Jumlah Penumpang Tergerus

Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra mengakui perseroan sempat lesu darah lantaran pandemi Covid-19.

Baca Selengkapnya

Bos Garuda Blak-blakan Kondisi Terakhir Keuangan Perusahaan Setelah Lolos PKPU

20 Oktober 2022

Bos Garuda Blak-blakan Kondisi Terakhir Keuangan Perusahaan Setelah Lolos PKPU

Mulai September 2021, menurut Irfan, sebenarnya Garuda Indonesia sudah mampu memperkecil gap antara pendapatan dan biaya yang dikeluarkan.

Baca Selengkapnya

Garuda Tambah Frekuensi Penerbangan Rute Domestik Mulai Oktober 2022

5 Oktober 2022

Garuda Tambah Frekuensi Penerbangan Rute Domestik Mulai Oktober 2022

Irfan mengungkapkan penambahan frekuensi Garuda dilaksanakan secara bertahap melalui serangkaian evaluasi.

Baca Selengkapnya

Garuda Indonesia Buka Lagi Rute Penerbangan Makassar-Denpasar

5 Oktober 2022

Garuda Indonesia Buka Lagi Rute Penerbangan Makassar-Denpasar

Rute penerbangan Garuda lintas pulau itu akan beroperasi tiga kali per minggu mulai 7 Oktober 2022.

Baca Selengkapnya

Garuda Indonesia Ajukan Prosedur Pailit Chapter 15: Bagaimana Soal Utang Piutang?

28 September 2022

Garuda Indonesia Ajukan Prosedur Pailit Chapter 15: Bagaimana Soal Utang Piutang?

Dirut Garuda Indonesia Irfan Setiaputra mengatakan pengajuan permohonan chapter 15 itu tindak lanjut atas penundaan kewajiban pembayaran utang

Baca Selengkapnya