Jual Saham BNI Life, BNI Tunggu Investor Serius  

Reporter

Editor

Senin, 28 Mei 2012 18:47 WIB

Dirut Bank BNI Gatot M Suwondo (tengah) bersama jajaran direksi Bank BNI saat menyampaikan paparan kinerja keuangan kuartal I 2010 di Gedung BNI, Jakarta, Kamis (22/4). TEMPO/Dinul Mubarok

TEMPO.CO, Jakarta - Rencana PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk untuk melepas sebagian kepemilikan saham di anak usaha PT BNI Life semakin menemukan titik terang. Pasalnya, perusahaan telah membicarakan ke sejumlah investor yang serius untuk memiliki saham di BNI Life. "Sejak beberapa bulan lalu, potensi (investor) yang mungkin bisa diajak serius sudah mengerucut," kata Direktur Keuangan BNI, Yap Tjay Soen, di Jakarta, Senin, 28 Mei 2012.

Peminat saham BNI Life semakin menciut karena BNI telah memberikan kriteria yang penting untuk dipenuhi oleh setiap investor. Menurut Yap, peminat BNI Life setidaknya harus menawarkan valuasi di atas transaksi yang terjadi di PT Asuransi jiwa Sinarmas tahun lalu.

Saat itu, PT Sinarmas Multiartha Tbk menjual sebagian kepemilikannya kepada Mitsui Sumitomo. Setelah penjualan itu, kepemilikan Sinarmas di Asuransi Jiwa Sinarmas mengecil dari 99,99 persen menjadi 50 persen. Nilai transaksi pun mencapai Rp 7 triliun.

Ada sejumlah alasan mengapa valuasi harus lebih tinggi dari Sinarmas. Menurut Yap, BNI memiliki citra besar sebagai perbankan milik negara. Brand-nya bagus, masa valuasinya enggak?" ujarnya.

Dia juga membuat patokan bahwa BNI Life bisa menyamai AXA Mandiri. Perusahaan patungan Bank Mandiri dengan perusahaan asuransi AXA Group itu memiliki return equity di atas 100 persen dalam waktu hampir 10 tahun. Melihat strukturnya, AXA Mandiri sama halnya dengan BNI Life yang berasal dari perbankan milik negara. "Basis konsumen dan jaringan distribusinya pun sama. kalau investor berminat, kami mau dikerjakan seperti AXA. Bahan-bahannya ada, hanya harganya yang belum pas," ujar dia.

Direktur Utama BNI, Gatot M Suwondo, mengatakan potensi bisnis asuransi di Indonesia pada saat ini cukup besar. Setiap tahun masyarakat semakin tanggap untuk memiliki asuransi sehingga sektor itu pun semakin bertumbuh.

Untuk mengembangkannya, BNI pun membutuhkan modal yang cukup besar. Oleh karena itu, perusahaan membutuhkan dukungan mitra lain. Namun dia ingin porsi investor yang masuk nantinya tidak akan lebih besar dari kepemilikan saham BNI di BNI Life.

"Kami memiliki empat anak usaha: BNI Life, BNI Syariah, BNI Securities, dan BNI Multifinance. Untuk tiga anak usaha di depan, kami tetap ingin menjadi mayoritas. Sedangkan untuk multifinance, kami mempersilakan jika ada investor yang ingin menjadi mayoritas," ujar dia.

Mengenai tenggat waktu untuk melepas saham di BNI Life, Gatot belum dapat memberitahukannya. "Untuk mencari mitra, kami tidak mau terlalu terbuka karena akan melemahkan posisi tawar kami. Saat ini masih proses," katanya.

SUTJI DECILYA

Berita terkait

Hilirisasi Banyak Dimodali Asing, Bahlil Sentil Perbankan

11 hari lalu

Hilirisasi Banyak Dimodali Asing, Bahlil Sentil Perbankan

Menteri Investasi Bahlil Lahadalia buka suara soal dominasi penanaman modal asing (PMA) atau investasi asing ke sektor hilirisasi di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Kenaikan BI Rate Berpotensi Tekan Penyaluran Kredit

11 hari lalu

Kenaikan BI Rate Berpotensi Tekan Penyaluran Kredit

Kenaikan suku bunga acuan Bank Indonesia (BI Rate) menjadi 6,25 persen bisa berdampak pada penyaluran kredit.

Baca Selengkapnya

Meski Sama-sama Entitas Perbankan Ketahui 6 Perbedaan BPR dan Bank Umum

20 hari lalu

Meski Sama-sama Entitas Perbankan Ketahui 6 Perbedaan BPR dan Bank Umum

Bank perkreditan rakyat (BPR) dan bank umum merupakan dua entitas keuangan yang memberikan layanan perbankan. Apa perbedan keduanya?

Baca Selengkapnya

OJK Cabut Izin Usaha 10 BPR hingga April 2024, Ini Sebabnya

20 hari lalu

OJK Cabut Izin Usaha 10 BPR hingga April 2024, Ini Sebabnya

Dalam empat bulan di 2024 ada 10 bank perkreditan rakyat (BPR) yang bangkrut dan dicabut izin usahanya oleh Otoritas Jasa Keuangan atau OJK.

Baca Selengkapnya

15 Perusahaan Terbaik untuk Kembangkan Karier Versi LinkedIn, Banyak di Sektor Keuangan

23 hari lalu

15 Perusahaan Terbaik untuk Kembangkan Karier Versi LinkedIn, Banyak di Sektor Keuangan

Jaringan profesional LinkedIn merilis daftar Top Companies 2024 edisi ketiga untuk Indonesia.

Baca Selengkapnya

Bank Indonesia Sebut 176 Ribu Orang Tukarkan Uang Baru Menjelang Idul Fitri

31 hari lalu

Bank Indonesia Sebut 176 Ribu Orang Tukarkan Uang Baru Menjelang Idul Fitri

Bank Indonesia (BI) mencatat total penukaran uang baru mencapai Rp 1,13 triliun per 3 April 2024 atau H-7 Lebaran.

Baca Selengkapnya

Bank BJB Buka Layanan Operasional Terbatas dan Weekend Banking selama Libur Lebaran

33 hari lalu

Bank BJB Buka Layanan Operasional Terbatas dan Weekend Banking selama Libur Lebaran

Selama periode libur Hari Raya Idul Fitri, Bank BJB tetap membuka beberapa jaringan kantor melalui kegiatan operasional terbatas dan layanan weekend banking.

Baca Selengkapnya

Terkini: Tol Bocimi Ambrol Penanganan Permanen Setelah Lebaran, Anggota DPR Usul Jasa Marga Buat Rest Area Fungsional

36 hari lalu

Terkini: Tol Bocimi Ambrol Penanganan Permanen Setelah Lebaran, Anggota DPR Usul Jasa Marga Buat Rest Area Fungsional

Ruas jalan Tol Bogor-Ciawi-Sukabumi atau Tol Bocimi mengalami longsor, diduga karena intensitas hujan deras pada Rabu malam

Baca Selengkapnya

BCA Umumkan Penyesuaian Jadwal Operasional selama Libur Lebaran

36 hari lalu

BCA Umumkan Penyesuaian Jadwal Operasional selama Libur Lebaran

BCA mengumumkan penyesuaian jadwal operasional kantor cabang selama periode libur Idul Fitri 2024 berdasarkan hari libur yang ditetapkan pemerintah.

Baca Selengkapnya

Restrukturisasi Kredit Berakhir, Bank Mandiri: Sebagian Debitur Terdampak Telah Masuk Tahap Normalisasi

38 hari lalu

Restrukturisasi Kredit Berakhir, Bank Mandiri: Sebagian Debitur Terdampak Telah Masuk Tahap Normalisasi

Bank Mandiri menyatakan bahwa kondisi para debiturnya yang terdampak Covid-19 telah kembali normal.

Baca Selengkapnya