Kabar Gaib Penjualan Saham Bank Muamalat  

Reporter

Editor

Selasa, 3 April 2012 15:21 WIB

Bank Muamalat. TEMPO/ Nickmatulhuda

TEMPO.CO, Jakarta - Direksi PT Bank Muamalat Indonesia Tbk memilih bungkam soal rencana penjualan saham milik perseroan. "Belum tahu, ini masih rumor dan mungkin sesuatu yang gaib," ujar Direktur Utama Bank Muamalat, Arviyan Arifin, dalam paparan kinerja perseroan di Jakarta, Selasa, 3 April 2012.

Menurut dia, isu rencana penjualan saham milik perseroan yang akhir-akhir ini mengemuka belum mendapatkan pernyataan resmi dari para pemegang mayoritas saham perseroan. "Yang jelas dari pemegang saham sendiri belum ada kabar ini," ujarnya.

Ia enggan menjelaskan terlalu jauh ihwal rencana ini. Sebab, hingga kini pihak pemegang saham belum memberikan penjelasan lebih rinci mengenai berapa persen saham yang akan dilepas. "Kami bingung juga membahasnya. Saya sendiri tidak tahu," kata dia. "Sampai saat ini kami belum menerima inforasi resmi melalui komisaris non-independen."

Para pemegang saham Bank Muamalat Tbk yang mayoritas asing berniat melepaskan sahamnya secara bersamaan. Mereka adalah Atwill Holding Limited yang menguasai 24,9 persen, Boubyan Bank of Kuwait 24,9 persen, dan Islamic Development Bank (IDB) 32 persen.

Rencana itu direspons positif pasar. Direktur Direktorat Perbankan Bank Indonesia (BI) Syariah Mulya Siregar beberapa waktu lalu sempat mengungkapkan, sedikitnya lima investor lokal dan asing bersaing memperebutkan saham mayoritas Muamalat.

Tiga investor lokal itu yakni PT Saratoga Investama Sedaya milik pengusaha Sandiaga Uno, kemudian Para Group atau CT Corp--setelah berganti nama--yang dimiliki Chairul Tanjung, serta PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) milik BUMN.

Di lain pihak, lima investor asing yang tertarik adalah Standard Chartered Plc (Stanchart), Qatar Islamic Bank SAQ, Oversea Chinese Banking, OCBC Overseas, dan ING Baring Bank.

JAYADI SUPRIADIN

Berita terkait

Kinerja Keuangan Gemilang, Analis Rekomendasikan Saham BBRI

14 November 2023

Kinerja Keuangan Gemilang, Analis Rekomendasikan Saham BBRI

Kinerja keuangan impresif yang dicatatkan oleh PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk hingga kuartal III-2023 diikuti dengan sentimen positif terhadap saham BRI (BBRI).

Baca Selengkapnya

Bank Muamalat Buka Lowongan Kerja Teller untuk Lulusan SMA di 6 Cabang Indonesia

23 Oktober 2023

Bank Muamalat Buka Lowongan Kerja Teller untuk Lulusan SMA di 6 Cabang Indonesia

Bank Muamalat sebagai bank syariah di Indonesia membuka kesempatan kerja sebagai Teller yang akan ditempatkan di beberapa kota di Indonesia

Baca Selengkapnya

Bank Muamalat Tingkatkan Kontribusi Segmen Prioritas

9 Juni 2023

Bank Muamalat Tingkatkan Kontribusi Segmen Prioritas

Kontribusi Muamalat Prioritas terhadap total Dana Pihak Ketiga (DPK) PT Bank Muamalat Indonesia Tbk terus ditingkatkan.

Baca Selengkapnya

Bidik Rp 287,11 Miliar dari IPO, Primaya Hospital Group Beberkan Peruntukan Dananya

17 Oktober 2022

Bidik Rp 287,11 Miliar dari IPO, Primaya Hospital Group Beberkan Peruntukan Dananya

Primaya Hospital Group, jaringan rumah sakit swasta di Indonesia dengan perusahaan holding, PT Famon Awal Bros Sedaya Tbk., menggelar IPO.

Baca Selengkapnya

Bank Muamalat: Nasabah yang Mendaftar Haji Tumbuh 50 Persen

10 Oktober 2022

Bank Muamalat: Nasabah yang Mendaftar Haji Tumbuh 50 Persen

PT Bank Muamalat Indonesia Tbk mencatat jumlah pendaftar haji perseroan tumbuh sebesar 50 persen.

Baca Selengkapnya

Bank Muamalat Salurkan Kredit Rp 150 M untuk Proyek Bus Listrik PT INKA

30 September 2022

Bank Muamalat Salurkan Kredit Rp 150 M untuk Proyek Bus Listrik PT INKA

Bank Muamalat Indonesia Tbk menyalurkan pembiayaan senilai Rp150 miliar kepada PT Industri Kereta Api atau PT INKA (Persero).

Baca Selengkapnya

Transaksi Digital Bank Muamalat Naik 90 Persen, Didominasi Layanan Transfer

24 September 2022

Transaksi Digital Bank Muamalat Naik 90 Persen, Didominasi Layanan Transfer

Selama masa pandemi Covid-19 jumlah transaksi melalui kanal digital PT Bank Muamalat Indonesia TBK tumbuh 90 persen.

Baca Selengkapnya

2 Direksi BCA Lepas Sebagian Saham, Berapa Nilai yang Dikantongi?

17 September 2022

2 Direksi BCA Lepas Sebagian Saham, Berapa Nilai yang Dikantongi?

Corporate Secretary BCA Raymon Yonarto mengatakan penjualan saham yang dilakukan oleh Jahja bertujuan untuk melakukan renovasi rumah.

Baca Selengkapnya

Ilham Habibie Mundur dari Komut, Ini Daftar Lengkap Komisaris dan Direksi Bank Muamalat

24 Juni 2022

Ilham Habibie Mundur dari Komut, Ini Daftar Lengkap Komisaris dan Direksi Bank Muamalat

Ilham Habibie Mundur dari Komut, Ini Susunan Lengkap Komisaris dan Direksi Bank Muamalat

Baca Selengkapnya

Saham Tesla Bakal Dipecah Dua Dalam 2 Tahun, Begini Ceritanya

29 Maret 2022

Saham Tesla Bakal Dipecah Dua Dalam 2 Tahun, Begini Ceritanya

Hanya tiga bulan kemudian, Tesla mengatakan merencanakan penjualan saham lain untuk mendapatkan dana segar hingga USD 5 miliar.

Baca Selengkapnya