BAA Jual Bandara Edinburgh

Reporter

Editor

Rabu, 19 Oktober 2011 21:13 WIB

AP/Amr Nabil

TEMPO Interaktif, London - LONDON - British Airports Authority (BAA), operator bandar udara terbesar di Inggris berencana menjual bandara Edinburgh Skotlandia seharga 500 juta euro. Penjualan ini dilakukan sesuai dengan putusan Komisi Persaingan Usaha Inggris (CC).


Awal bulan lalu CC memerintahkan BAA untuk menjual salah satu dari dua bandara yang mereka kelola di Skotlandia, Glasgow dan Edinburgh. Putusan ini dikeluarkan lantaran BAA dinilai terlalu dominan dalam bisnis pengelolaan lapangan udara.

Sebelumnya perusahaan milik konsorsium Grupo Ferrovial Spanyol itu juga dipaksa memilih untuk menjual salah satu dari dua bandara di Inggris, Stansted atau Gatwick.

Tak dimungkiri putusan ini ibarat buah simalakama bagi BAA, yang juga mengelola bandara terbesar di Inggris, Heathrow."Memilih satu dari keduanya merupakan keputusan yang sulit. Tapi Glasgow kami nilai memiliki peluang lebih besar di masa depan," kata CEO BAA, Colin Matthews seperti dikutip Bloomberg kemarin.

Bandara Edinburgh rencananya dilepas melalui lelang, dengan harga taksiran awal sekitar 500 juta euro atau U$ 693 juta.

Hingga kuartal ketiga tahun ini, jumlah penumpang bandara Edinburgh naik 9,5 persen menjadi 7.2 juta. Angka ini lebih besar ketimbang Glasgow yang mencatat kenaikan penumpang 5,7 persen atau 5.3 juta orang dalam periode yang sama.

Kini manajemen BAA tengah mempersiapkan penjualan Edinburgh yang rencananya akan dilego paling lambat pada musim panas tahun depan.

Andrew Lobbenberg, analis royal Bank Of Scoland memperkirakan Edinburgh laku dengan harga lebih dari 500 juta euro. Sedangkan John Strickland analis penerbangan JLS Consulting London menilai BAA bakal mengalami kondisi sulit setelah melepas Edinburgh. Karena itu BAA harus lebih agresif membangun Glasgow.

"Ini betul-betul bom bagi mereka karena Edinburgh adalah permata Skotlandia." ujarnya.

FERY FIRMANSYAH





Berita terkait

Fakta Bandara Internasional Kansai Jepang, Biaya Pembangunan Termahal dan Terancam Tenggelam

4 jam lalu

Fakta Bandara Internasional Kansai Jepang, Biaya Pembangunan Termahal dan Terancam Tenggelam

Mulai dari lokasi pembangunannya di pulau buatan sampai ancaman tenggelam, simak informasi menarik tentang Bandara Internasional Kansai Jepang.

Baca Selengkapnya

Bandara di Jepang Ini Tak Pernah Kehilangan Bagasi Penumpang, Apa Rahasianya?

6 jam lalu

Bandara di Jepang Ini Tak Pernah Kehilangan Bagasi Penumpang, Apa Rahasianya?

Bandara Internasional Kansai Jepang pertama kali dibuka pada 1994, dan diperkirakan melayani 28 juta penumpang per tahun.

Baca Selengkapnya

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Masih Ditutup hingga Besok

1 hari lalu

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Masih Ditutup hingga Besok

Penutupan sementara operasional Bandara Sam Ratulangi Manado kembali diperpanjang hingga besok, Sabtu, 4 Mei 2024 pukul 18.00 WITA.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Dipangkas, Bagaimana Dampaknya ke Pertumbuhan Ekonomi Daerah?

1 hari lalu

17 Bandara Internasional Dipangkas, Bagaimana Dampaknya ke Pertumbuhan Ekonomi Daerah?

Direktur Utama InJourney Airports, Faik Fahmi mengatakan pemangkasan jumlah bandara internasional tidak bepengaruh signifikan ke ekonomi daerah.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Turun Status karena Sepi Kunjungan Wisman, Ini Kata Kemenhub

1 hari lalu

17 Bandara Internasional Turun Status karena Sepi Kunjungan Wisman, Ini Kata Kemenhub

Lesunya aktivitas kunjungan wisman ke 17 bandara internasional membuat Kemenhub menurunkan status penggunaan bandara menjadi bandara domestik.

Baca Selengkapnya

Penumpang Ketahuan Bawa Ular saat akan Naik Pesawat, Disembunyikan di Celana

1 hari lalu

Penumpang Ketahuan Bawa Ular saat akan Naik Pesawat, Disembunyikan di Celana

Keamanan bandara menggunakan Advanced Imaging Technology (AIT) untuk mendeteksi kejanggalan pada penumpang itu sebelum naik pesawat.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Turun Status, Bukti Pemerintah Gagal Undang Wisatawan Asing?

1 hari lalu

17 Bandara Internasional Turun Status, Bukti Pemerintah Gagal Undang Wisatawan Asing?

Keputusan Kemehub menurunkan status 17 bandara internasional menjadi bandara domestik dinilai sebagai langkah yang tepat. Kenapa?

Baca Selengkapnya

Yogyakarta International Airport Jadi Satu-satunya Bandara Internasional di DIY-Jateng, Ini Kata Sultan HB X

1 hari lalu

Yogyakarta International Airport Jadi Satu-satunya Bandara Internasional di DIY-Jateng, Ini Kata Sultan HB X

Yogyakarta International Airport sebagai satu-satunya bandara internasional di wilayah ini menjadi peluang besar bagi Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

2 hari lalu

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

BPS mencatat hanya 169 wisatawan mancanegara yang menggunakan 17 Bandara yang kini turun status menjadi Bandara domestik.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

2 hari lalu

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto saat melakukan kunjungan kerja di London, bertemu dengan Menteri Perdagangan Inggris The Rt. Hon. Greg Hands MP

Baca Selengkapnya