Daerah Pasrahkan Harga Saham Newmont ke Departemen Energi

Reporter

Editor

Selasa, 27 Oktober 2009 17:25 WIB

TEMPO Interaktif, Mataram - Pemerintah daerah di Nusa Tenggara Barat menyerahkan keputusan harga saham yang hendak didivestasikan oleh PT Newmont Nusa Tenggara (NNT) kepada pemerintah lewat Departemen Energi dan Sumber Daya Mineral. Untuk menegaskan komitmen pembayaran saham hingga 31 persen senilai US$ 1,056 miliar tersebut, pemerintah setempat siap menerbitkan surat kesediaannya.

Kuasa pemerintah daerah--pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat, pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat, Pemerintah Kabupaten Sumbawa--Andy Hadianto mengatakan perkembangan perundingan divestasi Newmont tersebut selalu dilaporkan kepada Departemen Energi. "Berapa pun harga yang ditetapkan departemen Energi kami ikuti. Karena itu kami minta kepastian pemerintah," ujar Andy kepada Tempo.

Menurut dia, sebenarnya pemerintah daerah ingin menyelesaikan hal-hal yang belum tuntas dirundingkan selama tiga hari, mulai Senin hingga Rabu (26-28/10) di Sheraton Senggigi Beach Resort. Namun direksi Newmont yang semula meminta penundaan, tidak ada yang datang. Akhirnya direksi PT Multi Daerah Bersaing (gabungan PT Multi Capital dengan PT Daerah Maju Bersaing milik Pemda hanya melakukan rapat internal.

Namun, Newmont tetap menargetkan finalisasi proses divestasi 24 persen sahamnya berjalan sesuai jadwal. "Kami dan pemerintah tetap berusaha untuk menyelesaikan proses divestasi sesuai dengan keputusan arbitrase dalam kurun waktu yang telah diperpanjang dan ditentukan oleh pemerintah, yaitu 12 November 2009," ujar juru bicara Newmont Pacific Nusantara Rubi Purnomo dalam pesan singkat Selasa (27/10).

Soal kekhawatiran Pemerintah Daerah Nusa Tenggara Barat bahwa proses divestasi saham itu terancam molor, Rubi tak menjelaskan ikhwal tenggat itu bisa dipenuhi mengingat pemerintah daerah dan Newmont juga belum mencapai kesepakatan soal harga saham divestasi periode 2006-2007 masing-masing sebesar tiga persen dan tujuh persen.

Sebelumnya, Newmont belum menyampaikan surat ketegasan harga saham divestasi 2006-2007 yang semula ditawarkan US$ 391 juta. Namun, pemerintah daerah meminta diskon menjadi US$ 352 juta, atau sama dengan harga saham 14 persen yang didivestasikan pada 2008-2009. "Karena itu dipandang sebagai harga yang paling wajar," ucapnya.

Untuk membiayai divestasi tersebut, pemerintah daerah mengandalkan kesediaan dana Multi Capital, anak perusahaan Bakrie Group. Komposisi kepemilikan saham PT Multi Daerah Bersaing adalah 75 persen dikuasai PT Multi Capital dan 25 persen oleh PT Daerah Maju Bersaing, walaupun Maju Bersaing tidak mengeluarkan dana sepeser pun untuk membayar saham Newmont tersebut.

Dalam rapat sebelumnya, 5 Oktober 2009 lalu, secara lisan Direktur Utama PT Newmont Martiono Hadianto sudah menyetujuinya. "Tapi kami ingin tertulis. Apakah dengan syarat atau tidak," ujarnya. Apalagi bukan kewenangan pemerintah daerah namun berkaitan dengan pemerintah pusat.

Menurut dia, surat tertulis dibutuhkan agar bisa dijadikan bahan diskusi untuk memperoleh pendapat dari anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah. Apalagi Newmont meminta syarat pemerintah daerah tidak terlibat sebagai operator tambang dan dibebaskan dari pajak daerah seperti pajak kendaraan bermotor dan bea balik nama kendaraan bermotor.

SUPRIYANTHO KHAFID | SORTA TOBING

Berita terkait

MIND ID Jadi Mayoritas di Vale Indonesia, Block Voting Vale Canada dan Sumitomo Batal

26 Februari 2024

MIND ID Jadi Mayoritas di Vale Indonesia, Block Voting Vale Canada dan Sumitomo Batal

MIND ID mengkonfirmasi perjanjian block voting VCL dan SMM dibatalkan, seiring dengan pelepasan saham 14 persen saham Vale Indonesia hari ini.

Baca Selengkapnya

Tebus 14 Persen Saham Vale Indonesia, MIND ID Rogoh US$ 300 Juta, Ada Buat Right Issue

26 Februari 2024

Tebus 14 Persen Saham Vale Indonesia, MIND ID Rogoh US$ 300 Juta, Ada Buat Right Issue

MIND ID mengeluarkan uang hingga US$ 300 juta untuk mendapatkan 14 persen saham Vale Indonesia. Dengan demikian porsi MIND ID jadi 34 persen.

Baca Selengkapnya

Divestasi Saham Vale Indonesia Rampung, Harga Rp 3.050 Per Saham

26 Februari 2024

Divestasi Saham Vale Indonesia Rampung, Harga Rp 3.050 Per Saham

Divestasi Vale Indonesia sah terlaksana. MIND ID menebus saham di harga Rp 3050 per saham. MIND ID jadi pemegang saham mayoritas.

Baca Selengkapnya

Disebut Sepakat Divestasi Rp 3.000 Per Saham, Vale Indonesia: Belum Ada Perjanjian soal Harga

22 Februari 2024

Disebut Sepakat Divestasi Rp 3.000 Per Saham, Vale Indonesia: Belum Ada Perjanjian soal Harga

Vale Indonesia angkat bicara soal divestasi sahamnya ke MIND ID yang disebut telah disepakati harganya di Rp 3.000 per lembar saham.

Baca Selengkapnya

Divestasi Saham Vale Disebut Beres Pekan Depan, Erick Janji Kebut Hilirisasi

20 Februari 2024

Divestasi Saham Vale Disebut Beres Pekan Depan, Erick Janji Kebut Hilirisasi

Erick Thohir menyebut divestasi saham saham Vale merupakan momentum yang sangat baik untuk mendorong hilirisasi nikel.

Baca Selengkapnya

Negosiasi Divestasi Saham Vale Masih Alot, Sampai Kapan?

20 Desember 2023

Negosiasi Divestasi Saham Vale Masih Alot, Sampai Kapan?

Menteri BUMN Erick Thohir mengungkapkan target rampungnya divestasi saham Vale Indonesia sebesar 14 persen ke MIND ID.

Baca Selengkapnya

Negosiasi Divestasi Saham Vale Alot, Ini Ancaman Erick Thohir

13 Desember 2023

Negosiasi Divestasi Saham Vale Alot, Ini Ancaman Erick Thohir

Negosiasi divestasi saham Vale sebesar 14 persen ke MIND ID belum menemukan titik temu soal valuasi harga. Menteri BUMN Erick Thohir buka suara soal ini.

Baca Selengkapnya

Soal Divestasi Saham Vale, Erick Thohir: Valuasinya Ketinggian

23 November 2023

Soal Divestasi Saham Vale, Erick Thohir: Valuasinya Ketinggian

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir buka suara soal kendala divestasi saham Vale.

Baca Selengkapnya

Haris Azhar Klarifikasi Soal Minta Saham ke Luhut, Hadirkan Saksi Masyarakat Adat Papua

3 Oktober 2023

Haris Azhar Klarifikasi Soal Minta Saham ke Luhut, Hadirkan Saksi Masyarakat Adat Papua

Haris Azhar mengatakan masyarakat adat Papua hingga saat ini tidak diberikan hak atas divestasi saham Freeport 4 persen itu.

Baca Selengkapnya

Soal Progres Divestasi Saham, Ini Komentar Bos Vale Indonesia

26 September 2023

Soal Progres Divestasi Saham, Ini Komentar Bos Vale Indonesia

PT. Vale Indonesia Tbk. (IDX: INCO) tengah melakukan proses negosiasi pelepasan atau divestasi saham. Bagaimana progresnya?

Baca Selengkapnya